Lihat ke Halaman Asli

Pensyarah Tak Bernama

Diperbarui: 25 Juni 2015   03:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Aku masih ingat benar kala itu,

kali pertama aku bertemu muka denganmu

Kau menyambutku dalam hening yang nyata,

membisu termangu di atas dipan baja beroda

Kupandangi wajahmu yang layu, dan matamu yang mengatup sendu

Tanpa suara, kau berkata-kata, mengajarkan beribu makna

Tentang pengabdian dalam bisu, tentang pelajaran dari urat nadimu yang telah kaku

Dan benar adanya, kaulah sang pensyarah tak bernama

Tak ragu kau serahkan ragamu, seiring isi tubuh yang rela kau bagi

Kau pun tetap sunyi, meski hadirmu memberi banyak arti

Arti bagi si penyembuh berbalut jas putih

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline