Lihat ke Halaman Asli

Cintariana

Mahasiswa

Pemanfaatan Perpustakaan Digital Bagi Para Penulis

Diperbarui: 5 Juni 2024   11:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Informasi kini dapat diakses lebih cepat dan mudah di era digital. Hal ini memberikan kesempatan kepada para penulis untuk mengembangkan karyanya sebaik mungkin. Akses ke berbagai sumber perpustakaan, termasuk buku elektronik, jurnal ilmiah, artikel online, dan banyak lagi, dipermudah dengan platform ini. 

Perpustakaan digital ini menawarkan kesempatan luar biasa kepada penulis untuk meningkatkan kualitas tulisan mereka. Pemanfaatan sistem informasi perpustakaan digital yang dapat diakses melalui website merupakan salah satu metode yang dapat penulis manfaatkan.

Rendahnya perekonomian di wilayah ini berkontribusi terhadap kurangnya infrastruktur yang mendukung kegiatan membaca dan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang membaca. Namun pada saat yang sama, banyak sekali penulis lokal yang berbakat, inventif, dan orisinal di Indonesia. Namun demikian, mayoritas tidak memiliki dana yang diperlukan untuk mempublikasikan karya mereka. Mengingat biaya penerbitan buku lumayan relatif tinggi.

Melihat keadaan ini, jelas ada permasalahan yang perlu diselesaikan yaitu tidak tersedia cukup sumber daya untuk mendukung kegiatan membaca atau sarana untuk menerbitkan buku.


Penulis buku tidak perlu lagi mengeluarkan biaya penerbitan yang besar untuk menerbitkan karyanya berkat e-library. Selain itu, pembaca tidak perlu mengunjungi toko buku untuk membeli buku. Pembaca dapat mengunduh buku digital yang sudah ada melalui e-library. Oleh karena itu, dibuatlah website perpustakaan elektronik dengan tujuan untuk memanfaatkannya sebagai sarana penyediaan infrastruktur membaca yang mendukung bagi pembaca dan penulis.

Adapun berbagai literatur perpustakaan digital, diantara nya seperti :

1. Website

Menurut Yuhefizar (2013:2) pengertian Website adalah "keseluruhan halaman - halaman web yang terdapat dari sebuah domain yang mengandung informasi.

2. Internet

Menurut Oneto dan Sugiarto (2009:1) "internet adalah jaringan komputer". Ibarat jalan raya, internet dapat dilalui berbagai sarana transportasi, seperti bus, mobil dan motor yang memiliki kegunaan masing - masing.

3. Web Server

Menurut Fathansyah (2012:466) menerangkan bahwa pengertian web server adalah "Server Web (Web Server) merujuk pada perangkat keras (server) dan perangkat lunak yang menyediakan layanan akses kepada pengguna melalui protokol komunikasi HTTP ataupun variannya (seperti FTP dan HTTPS) atas berkas-berkas yang terdapat pada suatu URL ke pemakai".

4. Web Browser

Pengertian web browser menurut Winarno danUtomo (2010:31) "web browser adalah alat yang digunakan untuk melihat halaman web".

5. WWW (World Wide Web)

Menurut Fathansyah (2012:464) "World wide Web (WWW atau web) merupakan sistem informasi terdistribusi yang berbasis hypertext".

Dengan memanfaatkan platform ini secara optimal, para penulis dapat menghasilkan karya tulis yang lebih akurat, informatif, kreatif, berkualitas tinggi dan dapat membantu para penulis untuk mengakses informasi, melakukan riset, dan mempublikasikan karya mereka dengan lebih mudah dan efisien. Oleh karena itu, para penulis diimbau untuk memanfaatkan sistem ini sebaik mungkin untuk mengembangkan karya mereka.


Sumber : https://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/ijse/article/view/592.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline