Memang kenapa jika aku jomblo??
Kau yang asyik mainkan sindiran nyinyir
Bahwa aku Jones tak laku-laku
Pernahkah kau berpikir, malamku sudah sepi ??
Pernahkah kau berpikir dalam malamku
Aku bersujud dengan airmataku meminta tanda dariNya
Lelaki pilihanNya untuk menjadi imamku
Salahkah jika aku menunggu yang terbaik dari buah jawabNya??
Aaah, kau hanya berteriak untuk puaskan egomu!