Lihat ke Halaman Asli

Asyik Ngeblog dengan 7 Tips Ini

Diperbarui: 18 Juli 2016   07:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Ngeblog Asyik (Photo By Dokumen Pribadi)

Kegiatan menulis di blog memang selalu menyenangkan. Saya sendiri mulai ngeblog sejak duduk di bangku kuliah, tapi hanya sekedar curhat dan bikin puisi. Blog lama pun sudah saya hapus. Akhirnya semenjak hamil anak ke 2 di awal tahun 2012, saya mulai aktif lagi ngeblog. Masih tentang curhatan dan menulis puisi. Seiring waktu berjalan, ilmu yang di dapatkan tentang ngeblog pun semakin banyak. Saya menjadi lebih suka menulis keuangan, resep memasak, dunia anak, hingga lingkungan. Blog yang saya miliki pun menjadi berkembang, dari 1 menjadi 3 blog.

Bagi saya sendiri ngeblog itu bisa membuat hari-hari lebih berwarna dan tidak membosankan. Apalagi, kegiatan harian saya yang lebih banyak berhubungan dengan neraca dan perputaran kas, selalu membuat suntuk dan bosan. Dengan menulislah, hari-hari pun semakin mengasyikkan dan menyenangkan. Untuk menikmati waktu ngeblog, ada berbagai cara yang saya lakukan, salah satunya dengan memperhatikan kondisi badan, supaya ide ngeblog pun semakin lancar. 

Ada 7 tips ngeblog asyik ala saya sendiri, seperti:

1. Suasana ruangan untuk ngeblog harus di buat senyaman mungkin, dengan pencahayaan ruangan yang baik. Ini penting, karena mata saya sudah minus, dan kalau suasana tidak mendukung bisa membuat ide semain berlarian.

2. 30 menit sebelum ngeblog, bisa makan terlebih dahulu. Soalnya kalau lapar, ide yang sudah ada di otak saya suka hilang begitu saja. Siapkan juga air putih, dan buah-buahan, supaya nutrisi tetap terpenuhi dengan baik selama ngeblog.

3. Selama ngeblog, usahakan duduk dengan tegap, gunakan sadaran bantal untuk punggung, supaya kondisi tubuh tetap nyaman.

4. Buat kondisi badan serileks mungkin, dan setiap 30 menit istirahatkan sejenak otak kita, supaya ide tetap lancar.

5. Kalau ide sudah surut saat ngeblog, usahakan untuk mencari suasana baru. Bisa dengan ngeblog di luar rumah dengan suasan alam yang sejuk, memandangi pepohonan yang hijau, dan menikmati angin sejuk. Bagi saya sendiri ini semacam terapi otak, sehingga pikiran kembali fresh, dan ngeblog bisa jalan terus.

6. Mendengarkan musik, baca buku, hingga nonton drama favorit akan menambah ide menulis di blog. Biasanya seh saya nonton drama korea yang romantis dan seru, pasti deh ide selalu ngalir bagaikan air.

7. Istirahat yang cukup.

Itulah 7 tips ngeblog yang asyik dan selalu saya lakukan. Karena ngeblog pakai hati yang tenang, pikiran yang damai, ide menulis pun selalu mengalir dengan baik. Sehingga kegiatan menulis di blog tidak pernah putus hingga kini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline