Lihat ke Halaman Asli

Cindy Carneta

Sarjana Psikologi

Kenapa Banyak Pria Suka "Jajan"?

Diperbarui: 27 April 2023   18:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Potret Virgoun yang tersandung kasus perselingkuhan (dok: palembang.tribunnews.com)

Sex education masih terbilang cukup tabu di Indonesia. Rasa penasaran, perilaku coba-coba hingga ikut-ikutan teman yang diiringi oleh kurangnya pemahaman akan dampak dari seks bebas menjadi penyebab umum seorang pria memesan jasa prostitusi.

Melalui dioalog santai dengan beberapa narasumber yang saya dapati, saya sangat terkejut dengan pernyataan yang mereka lontarkan.

Hampir seluruh dari mereka pernah menggunakan jasa prostitusi dengan alasan yang berbeda-beda. Sebagian dari mereka bahkan memesan jasa tersebut disaat masih terikat dalam hubungan romantis (memiliki pasangan baik itu kekasih ataupun istri).

Pernyataan di atas sejalan dengan kasus yang sedang viral dan ramai dibicarakan oleh netizen Indonesia mengenai perselingkuhan yang dilakukan oleh Virgoun Last Child. Beberapa hari lalu sang istri, Inara membongkar fakta-fakta perselingkuhan yang dilakukan oleh Virgoun.

Bahkan Inara membeberkan fakta mengejutkan dengan rincian biaya sebesar kurang lebih 200 juta rupiah yang telah dikeluarkan oleh sang suami untuk memesan jasa prostitusi pada tahun 2021 hingga 2022.

Banyak dari netizen menyayangkan apa yang telah dilakukan oleh Virgoun. Memiliki istri yang dapat dikatakan mendekati kata sempurna, lantas apa yang melatarbelakangi banyaknya pria tetap memilih menggunakan jasa tersebut disaat telah memiliki pasangan halal yang jauh lebih menawan?

Inara melalui instastory nya sempat memberikan pernyataan bahwa suaminya, Virgoun mengidap narcissistic personality disorder (NPD).

NPD melibatkan pola pemikiran dan perilaku egois, arogan, kurangnya empati dan pertimbangan untuk orang lain, dan kebutuhan yang berlebihan akan kekaguman. Orang lain sering menggambarkan orang dengan NPD sebagai orang yang sombong, manipulatif, egois, menggurui, dan banyak menuntut. Cara berpikir dan berperilaku ini muncul di setiap bidang kehidupan, mulai dari pekerjaan, persahabatan hingga keluarga dan hubungan romantis.

Orang dengan NPD sangat menolak untuk mengubah perilaku mereka, bahkan ketika itu menyebabkan masalah bagi mereka. Kecenderungan mereka adalah menyalahkan orang lain. Terlebih lagi, mereka sangat sensitif dan bereaksi buruk bahkan terhadap kritik, ketidaksepakatan, atau penghinaan sekecil apa pun, yang mereka pandang sebagai serangan pribadi.

Gangguan tersebut juga diyakini menjadi salah satu dari faktor penyebab internal yang menyebabkan seorang pria memiliki niatan menggunakan jasa prostitusi. Sebuah penelitian yang telah diterbitkan pada Journal of Interpersonal Violence menemukan bahwa konsumsi dari jasa layanan prostitusi online dipengaruhi oleh sifat narsisisme.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline