Lihat ke Halaman Asli

"Lovers of The Red Sky" Episode 3: Iblis dalam Tubuh Ha Ram Mulai Menampakkan Wujudnya

Diperbarui: 8 September 2021   22:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber: viu.com

Drama Korea berjudul "Lovers of The Red Sky" kini memasuki episode 3. Kisah sebelumnya pada akhir episode 2 terlihat Ha Ram (diperankan oleh Ahn Hyo Seop) mulai merasa ada yang aneh pada tubuhnya. Ia tak mampu lagi mengendalikan tubuhnya yang terus mengejang itu.

Di episode 3 ini, saat Ha Ram mulai merasakan keanehan pada tubuhnya, ia lalu mengusir Hong Chun Gi (diperankan oleh Kim Yoo Jung) dari tandu yang membawanya. Hong Chun Gi pun akhirnya turun dan berjalan seorang diri menuju arah pulang. Sedangkan Ha Ram terus merasakan keanehan pada tubuhnya, hingga tanpa disadarinya ia telah berubah wujud menjadi makhluk menyeramkan.

Ha Ram yang berubah menjadi iblis dengan wujud menyeramkan itu tiba-tiba menerobos tandu dan terbang ke atas. Pengawal yang hanya menyaksikan kejadian itu langsung ketakutan dengan penampakan makhluk menyeramkan. Ketakutan semakin menjadi kala para pengawal tidak mendapati Ha Ram di dalam tandu. Bak ditelan bumi, Ha Ram pun menghilang tanpa jejak.

Berita menghilangnya Ha Ram di Gunung Inwang dan kemunculan iblis menyeramkan itu juga ditandai dengan kemunculan berpuluh-puluh burung hantu yang bertengger di atap istana kerajaan.  Tentu hal itu membuat kegelisahan Raja dan beberapa menterinya. Firasat Raja mengatakan akan terjadi sesuatu yang membahayakan bagi kerajaan dan negerinya. 

Setelah para pengawal Ha Ram kembali ke istana dan mengabarkan berita menghilangnya Ha Ram, Raja pun langsung memerintahkan pencarian tersebut. Namun ketika pencarian dilakukan di area Gunung Inwang, bukan Ha Ram yang ditemukan, justru para pengawal tersebutlah yang menjadi mangsa iblis. Mereka tewas dengan cara mengenaskan.

Sisi lain, Hong Chun Gi terus berjalan menuju arah pulang. Hong Chun Gi yang tanpa menyadari telah menjadi incaran iblis tersebut, beruntung bertemu dengan Samsin. Samsin menyamar sebagai nenek dan menghentikan langkah Hong Chun Gi untuk singgah dan menghangatkan tubuh. 

Iblis yang terus mengejar Hong Chun Gi pun akhirnya tak bisa melacak aromanya. Iblis yang bersemayam di tubuh Ha Ram tersebut sangat menginginkan mata Hong Chun Gi agar ia bisa kembali melihat. Setelah iblis tersebut pergi, Hong Chun Gi yang masih saja tidak menyadari apa yang telah terjadi, lalu berpamitan dengan nenek dan kembali melanjutkan perjalanan.

Di tengah jalan akhirnya iblis bisa kembali mengejar Hong Chun Gi. Saat iblis hampir menangkap dan melukainya, tiba-tiba datanglah Roh Harimau menyerang iblis tersebut. Roh Harimau dalam wujud wanita muda tersebut adalah penunggu Gunung Inwang dan sangat menentang keberadaan iblis tersebut.

Perkelahian akhirnya terjadi antara Roh Harimau dan iblis. Saat Roh Harimau berhasil mengikat iblis dan hampir membunuhnya, tiba-tiba datanglah Samsin untuk menahannya. Bagi Samsin tak ada gunanya membunuh iblis yang bersemayam pada tubuh Ha Ram, karena hal itu tidak bisa juga membunuh iblis.

Jika Ha Ram mati iblis tersebut tetap hidup dengan berpindah ke tubuh lainnya lagi. Mereka harus bisa menahan diri dan sedikit bersabar hingga nanti ada waktunya menangkap iblis dan memenjarakannya untuk selamanya. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline