Lihat ke Halaman Asli

Christie Stephanie Kalangie

Through write, I speak.

Efek Samping Membaca Thread 'KKN di Desa Penari'

Diperbarui: 12 September 2019   16:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi

Well, semua orang tentu sudah tahu tentang viralnya kisah KKN di Desa Penari. Cerita ini pertama kali muncul pada thread Twitter oleh akun @SimpleM81378523 dan kemudian menjadi trending topic

Cerita tersebut beredar di media sosial lainnya dan mengundang kontroversi karena ada pihak yang mengatakan bahwa sang pemilik cerita hanya berkhayal/cerita fiksi. Namun, ada juga yang berpendapat bahwa cerita tersebut benar adanya karena didukung oleh niatnya pembaca menelusuri Kota Banyuwangi hingga mencari Desa di tengah Hutan berinisial D yang konon katanya menjadi tempat Widya, Nur, Ayu, Wahyu, Anton dan Bima melaksanakan tugas KKN (Kuliah Kerja Nyata) mereka.

Kali ini, penulis tidak akan merangkum kisah Widya dkk dari sudut pandang atau versi manapun, namun penulis ingin berbagi sedikit cerita mengenai efek samping yang dialami penulis secara pribadi yang ditimbulkan dari membaca thread horror tersebut.

Let's begin!

[8/29, 14:51] Bagaskara: Eh, ada trending bagus di Twitter!

[8/29, 14:53] Bagaskara: threadreaderapp.com

Kurang lebih seperti itu isi chat yang aku terima dari Mas Bagas, kekasihku.

Siang itu, setelah menyelesaikan semua pekerjaan yang menumpuk di kantor, aku menyempatkan waktu untuk membaca thread tersebut. Ternyata, teman-teman di ruanganku sudah terlebih dahulu membaca thread horror tersebut dari sudut pandang Widya, maupun Nur yang katanya lebih seru karena menjawab semua pertanyaan pembaca dari sudut pandang Widya. Mereka juga sudah memperingatkan aku untuk tidak membaca thread tersebut, atau minimal, jangan terlalu dihayati saat membaca, mengingat aku adalah tipe anak yang penakut.

Namun, karena rasa ingin tahu yang bergejolak dan tidak ingin ketinggalan trend, aku tetap membaca thread tersebut dari sudut pandang Widya, juga Nur.

Tidak berhenti sampai di situ, aku terus mencari tahu lebih banyak fakta maupun opini dari unggahan video di Youtube milik Raditya Dika dan Nessie Judge, juga memulai pencarian dari google mengenai Banyuwangi, misteri daerah Timur pulau Jawa, Hutan di Jawa Timur, sampai Desa berinisal D di Jawa Timur.

Aku merasa sangat puas dengan semua hasil penelitian setengah hari yang aku lakukan. Alhasil, pada malam hari aku mengalami gangguan tidur. Yang biasanya tidur dengan kondisi semua lampu kamar harus padam, kali ini semua lampu kamar kunyalakan hingga membuat token listrikku habis. Yang biasanya tidur di tengah kasur, kali ini tidurku di pojokan kasur. Yang biasanya tidur dengan selimut dan bantal kemana-mana, kali ini selimut dan semua bantal harus berada di belakang dan di sampingku, juga di bawah kakiku.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline