Duel dua tim juara di dua musim terakhir, PSM Makassar vs Persib Bandung berlangsung seru di kandang PSM Makassar yang musim ini memilih home base Stadion Batakan, Balikpapan.
Setelah jeda dua pekan, BRI Liga 1 kembali dilanjutkan di pekan ke-4 ini. Laga PSM kontra Persib berlangsung sengit meski kedua kesebelasan belum bisa tampil lengkap dengan skuad terbaiknya, pertandingan seru ini berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Pasukan Juku Eja tidak bisa diperkuat pemain depan andalannya Tito Okello, yang tidak dapat bergabung akibat membela timnas negaranya, Sudan Selatan dalam Kualifikasi Piala Afrika 2025.
Begitu juga dengan Maung Bandung, yang tidak bisa diperkuat penyerang andalannya top skorer musim lalu David da Silva. Da Silva yang telah mencetak dua gol di awal musim ini, masih berkutat dengan cederanya yang didapat pada pekan kedua ketika melawan Dewa United.
Tak banyak peluang diciptakan kedua kubu, sejak peluit kick-off ditiup wasit Fibay Rahmatullah yang memimpin pertandingan. Laga berjalan dalam tempo sedang, kedua tim tidak berani bermain menyerang secara frontal.
Peluang terbuka pertama didapatkan tim tamu di menit ke-14, dari sebuah situasi sepak pojok sebuah peluang dari Nick Kuipers, namun beruntung bagi PSM sontekan Kuipers masih melayang dan gagal berbuah gol.
Menit ke-22, PSM balas memberikan ancaman lewat tandukan Yuran Fernandez, namun bola masih melebar dari sasaran. Dan beberapa menit berselang percobaan dari Yuran masih tepat mengarah ke penjaga gawang Persib, Kevin Mendoza.
Menit ke-33, PSM kembali mengancam, kali ini melalui sepakan Ricky Pratama dari luar kotak penalti. Namun peluang itu masih bisa diantisipasi dengan baik oleh Kevin Mendoza.
Memasuki menit-menit akhir babak pertama, PSM mendapatkan peluang lewat Adilson yang menerima umpan silang Latyr Fall, sayangnya Adilson gagal mengontrol bola dengan baik sehingga bola terlepas dan disapu pemain lawan.
Skor imbang tetap bertahan hingga wasit Fibay Rahmatullah meniup peluit jeda babak pertama. PSM Makassar 0-0 Persib Bandung.