Lihat ke Halaman Asli

Chaerul Sabara

TERVERIFIKASI

Pegawai Negeri Sipil

Prosa: Bangsa

Diperbarui: 8 Oktober 2020   21:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar Flickr.com

Bangsa yang besar itu adalah bangsa yang mau berkaca pada sejarahnya, bagaimana mungkin menghargai para pahlawan bangsa, jika buta dengan sejarahnya

Bangsa yang merdeka itu adalah bangsa yang memuliakan rakyatnya, bagaimana mungkin menghadirkan kesejahteraan, jika rakyat dijadikan budak pemuas ambisi

Bangsa yang mulia itu adalah bangsa yang berani merangkul perbedaan, bagaimana mungkin menjalin kesatuan, jika perbedaan menjadi warna dalam mengambil keputusan

Bangsa yang kerdil itu adalah bangsa yang menghapuskan sejarah, bagaimana mungkin patriotisme pahlawan akan tertanam, jika pesannya telah terhapus

Bangsa yang terjajah itu adalah bangsa yang memperbudak rakyatnya, bagaimana mungkin meraih kemenangan jika kebebasan rakyatnya terpasung

Bangsa yang terhina itu adalah bangsa yang melupakan persatuan bagi perbedaan, bagaimana mungkin merenda kemuliaan dari kain yang tercabik-cabik oleh nepotisme

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline