Lihat ke Halaman Asli

Mardyaning Christ

Mahasiswa Ilmu Komunikasi

Kisah Gadis Tangguh yang Berjuang Demi Keutuhan Bangsanya

Diperbarui: 10 November 2020   10:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : www.amazon.com

Kisah seorang gadis muda yang berjuang menggantikan sang ayah untuk turun ke medan perang demi menyelamatkan bangsanya dan rela menyamar menjadi sorang pria, hal inilah yang dilakukan oleh Hua Mulan dalam film Mulan.  

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa film Mulan yang ditayangkan pada Maret tahun 2020 merupakan adaptasi dari film animasi tahun 1998 dengan judul yang sama.

Tokoh Hua Mulan diperankan oleh Liu Yifei yang merupakan aktris darah Amerika-China yang sudah cukup terkenal, kemudian ada juga Donnie Yen, Jason Scott Lee, Yason An, Gong Li, dan Jet Li yang juga merupakan aktris dan aktor yang terkenal.

Film Mulan merupakan film produksi dari Walt Disney dan digarap oleh Niki Caro yang menceritakan kisah perjuangan Hua Mulan yang rela menggantikan sang ayah untuk turun kemedan perang untuk melindungi bagsanya.

Hua Mulan memang seharusnya dilarang untuk ikut perang karena diceritakan bahwa jika seorang perempuan ikut dalam medan perang akan menimbulkan aib bagi keluarganya, namun ternyata Hua Mulan tidak menyerah. Hua Mulan melakukan segala cara untuk dapat mengikuti perang untuk melindungi bangsanya yang akan diserang dan dihancurkan oleh musuh.

Dengan menyamar menjadi laki-laki Hua Mulan tekun berlatih militer. Hua Mulan sangat beruntung karena ia memiliki Chi atau semacam kekuatan yang sudah ada dalam dirinya. Namun hal ini tidak boleh diperlihatkan kepada siapapun.

Berbagai rintangan dilewati Hua Mulan untuk dapat bertarung ke medan perang. Usahanya tidak sia-sia ketika maju di medan perang untuk melindungi bangsanya. Namun, disisi lain Hua Mulan juga tertangkap basah bahwa ia adalah seorang gadis.

Sumber : https://www.google.com/republika.co.id

Hua Mulan sempat disingkirkan dari pasukan, namun ia kembali dan menegaskan kepada para pemimpin perang untuk dapat terus ikut ke medan perang karena ia yakin bahwa ia dapat membantu menyelamatkan bangsanya.

Ahir cerita Hua Mulan akhirnya dapat ikut ke medan perang tanpa harus menutupi identitasnya sebagai seorang gadis. Berbagai upaya yang dilakukannya berbuah manis ketika ia dan prajurit lainnya berhasil melindungi bangsanya.

Dari Film Mulan sebenarnya banyak hal yang dapat kita pelajari salah satunya adalah rasa nasionalisme yang dimiliki oleh Hua Mulan.

Rasa Nasionalisme yang dimliki Hua Mulan dapat kita lihat ketika keluarganya diminta untuk mengirimkan seorang laki-laki untuk ikut ke medan perang, namun ia bersedia untuk menggantikan sang ayah dengan berbagai cara yang bisa ia lakukan yaitu menyamar sebagai seorang laki-laki dan ikut perang untuk menyelamatkan bangsanya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline