Lihat ke Halaman Asli

Cristina

Mahasiswa Manajemen Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Virtual Exhibition: Pameran Seni Lukis Secara Virtual Oleh Mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Diperbarui: 15 Desember 2022   14:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Virtual Exhibition. Dok. pribadi 

Seperti yang kita ketahui pada umumnya pameran seni dilaksanakan secara offline di lokasi tertentu dengan konsep serta ide yang menarik. Teknologi semakin hari berkembang dengan sangat pesat, berbagai kegiatan tentunya sudah dilaksanakan secara online dengan memanfaatkan teknologi yang ada. Salah satu kegiatan yang memanfaatkan kecanggihan teknologi tersebut adalah Virtual Exhibiton.

Apa itu Virtual Exhibition?

Virtual Exhibition sendiri merupakan salah satu pameran seni lukis yang memberikan suasana yang menarik serta memberikan experience yang berbeda dibandingkan dengan pameran seni lukis secara offline. Virtual Exhibition dilaksanakan secara online dimana para pengunjung tidak perlu datang ke lokasi pameran. Pengunjung dapat dengan mudah mengakses pameran seni ini melalui link yang diberikan oleh panitia kegiatan sehingga dapat diakses kapan saja dan dimana saja.

Virtual Exhibition ini merupakan sebuah karya Mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang di bimbing oleh Ibu Diah Widiastuti., S.E., M.Si. yang berkolaborasi dengan ARCHA PROJECT. Virtual Exhibition ini mengangkat tema "Diversity of Art" yang berarti bahwa karya seni lukis memiliki banyak jenis genre dan makna yang terkandung didalamnya sehingga menghasilkan karya yang beragam. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 15-21 November 2022 yang menggandeng banyak seniman hebat ARCHA PROJECT.

Dok. pribadi

Karya-karya yang konseptual, kreatif, dan menarik dimana para pengunjung dapat memilih avatar (karakter) mereka sendiri. Para pengunjung berada dalam sebuah ruangan yang berbentuk labirin kemudian dapat berjalan melihat karya seni lukis yang dipamerkan dan dapat berinteraksi dengan sesama pengunjung lainnya.

Dok. pribadi

Untuk berpartisipasi dalam pameran seni ini pengunjung dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp. 20.000 saja. Pameran seni ini bertujuan untuk mengkomersialkan hasil karya seni dan keuntungan yang diperoleh akan dilakukan untuk kegiatan charity. Hasil tersebut saat ini telah disalurkan kepada para korban yang terdampak musibah gempa bumi yang terjadi di Cianjur, Jawa Barat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline