Lihat ke Halaman Asli

Christie Damayanti

TERVERIFIKASI

Just a survivor

Sydney Harbour Bridge, Jembatan Fenomenal Copy dari New York City

Diperbarui: 24 Maret 2021   12:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Aku dengan latar belakang Sydney Harbour Bridge, di Circulair Quay. | Dokumentasi pribadi

Jembatan Sydney atau Sydney Harbour Bridge ini, sangat fenomenal di dunia.

Seperti "The Big Apple" di New York City, Sydney Harbour Bridge merupakan salah satu titik central dunia dalam merayakan tahun baru.

Berbagai TV dunia, akan menayangkan acara malam tahun baru yang fenomenal, terutama di kedua tempat ini. Dengan jutan orang yag menontonnya langsung di titik itu, dan puluhan juta orang yang menontonnya lewat televise, termasuk aku.

Tidak ada lagi yang lebih fenomenal dari kedua tempat ini, walau disemua Negara mempunyai titik2 pusat untuk merayakan pergantian malam tahun baru.

Dari Circulair Quay, kita bisa melihat dengan jelas dan teramat dekat tentang Sydney Harbour Bridge, Karena Circulair Quay merupakan penghubung dari beberapa tempat, salah satunya dengagn jembatan fenomenal ini.

Sydney Harbour Bridge adalah jembatan baja yang terdaftar sebagai warisan Australia melalui jembatan lengkung melintasi Sydney Harbour yang membawa lalu lintas rel, kendaraan, sepeda, dan pejalan kaki antara kawasan pusat bisnis Sydney (CBD) dan North Shore.

Pemandangan jembatan, pelabuhan, dan Gedung Opera Sydney di dekatnya secara luas dianggap sebagai gambar ikon Sydney, dan Australia sendiri. Jembatan ini dijuluki "The Coathanger" karena desainnya yang berbentuk lengkung.

Jembatan ini dirancang dan dibangun oleh perusahaan Inggris Dorman Long of Middlesbrough dan dibuka pada tahun 1932.

Desain umum jembatan, yang dibuat oleh Bradfield di Departemen Pekerjaan Umum NSW, adalah salinan kasar Jembatan Hell Gate di New York City.

Sebuah jembatan gantung dengan lengkungan2 cantik ini, memang merupakan jembatan "copyan" dengan jembatan gantung di New York City. Karena, New York Ciry ini merupakan salah satu kota yang mempunyai banyak jembatan2 populer.

Karena juga, New York City mempunyai "pulai Manhattan", yang merupakan pusat bisnis dunia, sehingga mereka harus membangun babnyak hubungan titik satu ke titik lainnya, salah satunya secara fisik, melalui jembatan .....

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline