Lihat ke Halaman Asli

Christie Damayanti

TERVERIFIKASI

Just a survivor

Prangko Kartun Tokoh Disney Sebagai 'Collectible' yang Menyenangkan

Diperbarui: 26 Juni 2015   01:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13096071791943036955

By Christie Damayanti

[caption id="attachment_140958" align="aligncenter" width="656" caption="Dok.koleksi pribadi"][/caption]

Siapa yang tidak mengenal tokoh Disney? Semua pasti mengenalnya. Mickey Mouse adalah tokoh sentral dalam keluarga bebek dan tokoh ini merupakan asal mula 'keluarga Disney'. Sang maestro Walt Disney mengkonsepkan sebuah cerita anak2 yang sekarang disukai di seluruh dunia. Banyak tokoh2 kartun Disney menjadi sangat mendunia dan banyak sekali tokoh2 ini di lestarikan dalam bentuk barang2 pakai atau barang2 koleksi setelah taman bermain Disney ( Disneyland ) menjadi topik dunia dan sangat diminati oleh bukan hanya anak2 saja tetapi semua orang.

Prangko Disneyland Hongkong sebagai souvenir sheet, cantik dan menyenangkan .....

Souveneer sheet Walt Disney World, Florida - USA ke-25 tahun, di keluarkan dari negara Canada.

Tokyo Disneyland dikeluarkan oleh negara Sierra Leone. Negara2 kecil justru banyak mengeluarkan prangko sebagai salah satu 'mata pencahariannya' ( lihat tulisanku ...... ).

Barang2 pakai banyak di ilhami dari tokoh2 Disney seperti barang2 pecah belah atau barang2 plastik serta mainan2 anak2 dan alat2 tulis. Ada juga baju2, sepatu, jam atau perhiasan. Dan barang2 koleksi ( collectible ) biasanya berupa patung2 besar ataupun kecil, kotak perhiasan termasuk prangko.

Pranko Disney .... Aku mengenal prangko sejak aku kelas 2 SD sekitar tahun 1978-an. Mamaku membelikan aku album perangko dan aku memulai koleksiku dengan cara bersurat2an dengan teman2 penaku di seluruh dunia ( lihat tulisanku ..... ).

Ketika prangkoku menjadi bertambah banyak seiring dengan teman2 penaku, aku mulai 'berburu perangko', bukan hanya prangko2 'used' dari amplop surat2ku, tetapi aku mulai mencari prangko2 baru sebagai koleksiku. Tema prangkoku masih belum jelas, secara aku masih hanya ingin mencar dan mencari prangko2 lagi untuk menambah koleksiku. Dan ketika aku SMP sekitar tahun 1984, seorang sahabat pena dari Maldives, mengirim surat dan mengirim prangko baru ( mint = belum terpakai ) Maldives bergambar kartun Disney .....

Prangko Disney dari Maldives  merupakan prangko Disney-ku yang pertama.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline