musim apa duniamu yang baru
apa kau lihat aku
si kecil yang lagi berlari
di lapang samping rumahmu
ianya lagi mengecap udara
yang pernah menyampai pesan
pada daun, pada jendela
kalau kekasihnya lagi menggandeng mesra hati
sepeninggal engkau dan janjimu
merpati merpati kalian melayu
aku coba merayu dengan jagung dari loteng
tapi mereka ngeri
apa hati mereka terbang bersamamu ke eden?
ini si kecil yang pernah menagis dipangkumu
ia sudah punya beberapa coin
inginnya membeli sekapur sirih untuk menemanimu
merapal mantra pemikat merpati
biar mematuk bebutir jagung di telapak tanganku
tapi kau hanya ada dalam angin
dan aku ingini
eh nek, sudah saja
tapi tahu nggak
lapang samping rumahmu
sudah bertaman
aneh itu tak ada mawar tersenyum
apa si penabur tak punya merpati?
2610205
gambar: eropa.panduanwisata.id
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H