Lihat ke Halaman Asli

KPK, Jokowi, Timnas: Sisa-sisa Kesenangan Rakyat

Diperbarui: 24 Juni 2015   06:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13812971261276201669

Apa yang kita lakukan saat break? Mungkin santai, ngobrol topik-topik ringan, bikin kopi dan hal lain yang bisa buat kita “nafas” sejenak dari kesibukan. Tidak sedikit yang buka smartphone sekedar “cek mic” 1 2 3..atau melihat perkembangan berita nasional dalam negeri maupun luar negeri, “ada apa disini”, ada apa disana”. Yang penting dapet fresh air.

Fresh air VS dirty air

Biasanya setelah membaca berita, selain kita dapat informasi baru/update, mood bisa berubah jadi bagus atau justru ga karuan, “gado-gado”.  Yang tadinya nyari fresh air, malah kehirup dirty air. Misal ada judul berita “Akil ditangkap tangan KPK” à fresh air. Judul lain “ketua MK Akil mengkhianati sumpah jabatan” à dirty air. Tapi saya ingin menghirup udara bersih, clean, saya mengajak anda melihat KPK, Jokowi dan timnas sebagai pembawa berita baik, harapan sekaligus entertain.

Dengan tertangkapnya Akil Mochtar hakim MK (jabatan ini lebih tinggi dari menteri), masyarakat jadi galau. Galau percaya sama siapa lagi. Institusi/lembaga hukum besar (Polri, MK) nan punya gedung megah uda kecorat-coret mukanya. Sisa KPK (yang gedungnya biasa-biasa). Masyarakat dikasi tontonan bagaimana manusia menjadi predator bagi sesamanya. Akhirnya penonton berubah rusuh, melempar apa yang bisa dilempar sambil berkata “penonton kecewa, kembalikan uang kami (uang rakyat)”.

kesenangan rakyat sisa 3

Tidak tahu persis bagaimana kita ikut senang KPK berhasil nangkep basah koruptor, kita ikut gembira Jokowi blusukan menata beberapa sudut kota yang berantakan, kita terhibur nonton siaran langsung timnas di TV bahkan bisa teriak-teriak kalo pemain Indonesia deket kotak pinalti lawan. Ada suatu hiburan tersendiri, ada angin segar di tengah carut marut permasalahan kota. Seakan-akan  kesenangan rakyat tinggal sisa 3. Hanya mereka yang bisa membawa berita penghiburan, semangat optimisme serta pemicu good mood.

Aktivitas “resik-resik” KPK menuju Indonesia clean 100%, DKI Jakarta menuju tertib 100% dipimpin duet Jokowi-Ahok dan, pertandingan-pertandingan timnas menuju juara akan selalu menjadi fresh air sehat untuk kita hirup.

By: Christanto Nugroho

#morning            Oktober - 2013




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline