Tahun Baru Islam atau Tahun Baru Hijriyah merupakan momen istimewa bagi segenap umat Islam di seluruh dunia. Momentum ini tidak hanya menandakan pergantian tahun semata namun menyiratkan makna dan nilai-nilai spiritual yang mendalam.
Sebelum era Islam, para pemuka jazirah Arab pada umumnya menggunakan kalender luni-solar yang menggabungkan sistem kalender lunar (bulan) yang memiliki 354 hari dalam setahun, dan dengan sistem kalender solar (matahari) yang memiliki 365 hari. Karena penanggalan lunar ini jumlah harinya lebih sedikit disesuaikan dengan jumlah hari pada kalender solar (hanya selisih 11 hari dari kalender solar), maka agar sesuai dengan kalender solar, mereka pun menambahkan bulan tambahan (bulan ke-13) untuk setiap beberapa tahun sekali yang disebut nasi'. Kenapa tahun nasi' itu ada? Agar bulan Muharram (yang merupakan awal tahun baru) akan selalu jatuh setelah musim panas (sekitar bulan September -- menurut kalender solar).
Sayangnya selalu saja ada konflik antar suku dalam memutuskan tahun nasi' kala itu. Setiap suku di Arab memiliki pendapat yang berbeda-beda untuk memulai tahun barunya.
Bahkan kadang kala konflik tersebut menyebabkan perang antar suku, pasalnya ketika satu suku memiliki keputusan yang berbeda untuk memulai tahun baru, yang akhirnya mereka juga akan memulai bulan Muharram pada waktu berbeda pula. Inilah yang menjadi muasal penamaan Muharram sebenarnya dibuat untuk mengantisipasi adanya konflik tersebut. Muharram yang berarti bulan larangan memiliki maksud bahwa pada bulan tersebut tidak boleh adanya peperangan.
Nabi Muhammad SAW atas perintah Allah SWT mengganti sistem kalender luni-solar menjadi kalender lunar murni telah menciptakan perdamaian antara orang-orang Arab waktu itu. Akhirnya tidak lagi adanya konflik antar suku yang hanya untuk menentukan tahun nasi'. Pun rasulullah SAW masih tetap mempertahankan nama-nama bulan sebagaimana sebelumnya seperti bulan Muharram, Shafar, Rabi'ul Awwal, Rabi'ul Akhir, Jumadl Awal, jumadil Akhir, Rajab, Sya'ban, Ramadhan, Syawal, Dzulqo'dah, Dzulhijjah masih tetap digunakan.
Dalam sistem kalender Hijriyah, Muharram merupakan bulan pertama sekaligus bulan yang dimuliakan. Kenapa Muharram menjadi bulan dalam urutan pertama dalam sistem kalender Hijriah? Kisah ini bermula pada masa kekhalifahan Umar bin Khattab. Ketika pada waktu itu Gubernur Abu Musa Al-Asyari mengirimkan surat kepadanya dan mengungkapkan kebingungannya perihal banyaknya surat-surat yang tidak memiliki tahun sehingga menyulitkannya saat penyimpanan dokumen atau pengarsipan. Pasalnya umat Muslim pada saat itu masih mengadopsi peradaban Arab pra-Islam tanpa angka tahun dalam penulisan surat, dan hanya sebatas bulan dan tanggal.
Menindak lanjuti surat dari Abu Musa al-Asy'ari itu, akhirnya Khalifah Umar bin Khattab turuntangan membentuk sebuah komite penyusunan kalender Islam terdiri dari enam orang yang dipimpin secara langsung olehnya bekerja untuk menetapkan dimulainya penggunaan kalender Islam seperti Ali bin Abi Thalib, Abdurrahman bin Auf RA, Utsman bin Affan, Zubair bin Awwam RA, Sa'ad bin Waqqas, serta Thalhan bin Ubaidillah.
Setelah tim disepakati, mulailah pembahasan mengenai penentuan tahun pertama. Sebagian ada yang mengusulkan dimulai di tahun Gajah, yaitu waktu kelahiran Nabi. Ada pula yang mengusulkan di tahun wafatnya Nabi.
Selain itu, ada juga yang mengusulkan di tahun pengangkatan menjadi Rasul, hingga muncul opsi di tahun hijrah Rasulullah ke Madinah yang disampaikan oleh Ali bin Abi Thalib. Usulan peristiwa hijrah Rasulullah dari Mekkah ke Madinah disepakati sebagai penanda awal Tahun Baru Islam sebab hijrah merupakan momen transformasi dakwah Islam besar-besaran.