Lihat ke Halaman Asli

Reinhard Hutabarat

TERVERIFIKASI

Penikmat kata dan rasa...

MotoGP Kian Gila, Brad Binder Juarai Sirkuit Brno 2020

Diperbarui: 12 Agustus 2020   19:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

MotoGP Brno 2020, sumber : akcdn.detik.net.id

Adakah yang lebih gila daripada MotoGP zaman now?

Dekade lalu orang bosen nonton MotoGP karena The Doctor malang melintang merajai bapan selama bertahun-tahun. Lalu datang lagi baby alien dari planet kenthir, untuk kemudian merajai balapan pula dan membuat pebalap lain tampak seperti "jaran kepang."

Sihir alien tersebut baru kemudian sirna setelah lengannya patah terbelah dua di sirkuit jerez pada perhelatan pertama seri MotoGP kemarin.

Fans baby alien MM93 kemudian gegana, gelisah galau merana dengan mengatakan kalau balapan sekarang tidak akan seru karena Marc Marquez tidak bisa ikutan. Maverick Vinales dan Dovizioso kemudian tertawa sumringah berharap ketiban rezeki dengan absennya MM93.

Namun kemudian lahir pula alien baru yang membalap dengan penuh percaya diri tanpa gelisah, melibas tikungan penuh pesona tanpa cela, membuat pebalap lain tampak seperti badut jenaka. Alien baru itu diketahui bernama Fabio Quartararo.

Menjelang MotoGP Brno ini, para penggemar MotoGP hakul yakin kalau Fabio akan kembali mengasapi para seniornya itu dengan mudahnya.

Namun apa yang terjadi sodara-sodara sebangsa setanah air? Pemimpin klasemen balapan yang bernama Fabio itu bahkan harus terbirit-birit dari kejaran Takaaki Nakagami untuk bisa mencapai garis finish di posisi ketujuh.

Brad Binder juara MotoGP Brno 2020, sumber : cdn-1.motorsport.com/

Belum sirna kekaguman khalayak pecinta Lucinta Luna, eh MotoGP kepada Fabio Quartararo, eh ternyata telah lahir pula alien baru bernama Brad Binder.

Binder ini secara kasat mata kemudian mengasapi para pebalap lain jauh di belakangnya. Wow! hanya kata itu saja yang  bisa terucap dari bibir hamba sahaya melihat aksi berani dari seorang Brad Binder ini.

Padahal, bersama Alex Marquez yang juga adalah adik kandung dari Marc Marquez, Binder adalah rookie AKA "anak bawang" baru di kelas MotoGP tahun ini. Bergabung dengan KTM, Binder menjadi "bawang putih" sedangkan Alex menjadi "bawang merah" kala bergabung dengan Honda.

Tanpa membuang waktu dan bensin lagi, penulis yang juga merupakan pengamat MotoGP kelas cetek bin abal-abal ini langsung membakar menyan untuk melakukan penerawangan. Loh, koq menyan?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline