Lihat ke Halaman Asli

Reinhard Hutabarat

TERVERIFIKASI

Penikmat kata dan rasa...

Komodor Ignatius Dewanto, Prajurit From Hero To Zero

Diperbarui: 27 Mei 2020   15:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi gambar Ignatius Dewanto, sumber: https://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/360x240/photo/intisarifoto/original/59183_ignatius-dewanto.jpg

Pagi tanggal 18 Mei 1958 di Pangkalan Udara TNI AU Liang, Kabupaten Maluku Tengah, Kapten (Penerbang) Igantius Dewanto tengah bersiap di kokpit P-51 Mustang. Dewanto ditugaskan ke Manado untuk menyerang Pangkalan Udara Mapanget (sekarang bernama Bandara Sam Ratulangi) yang menjadi pangkalan utama AUREV (Angkatan Udara Revolusioner, Permesta)

Beberapa saat sebelum take-off menuju Mapanget, Dewanto menerima kabar bahwa kota Ambon baru saja dibombardir oleh pesawat pembom B-26 Invader milik AUREV.

Dewanto kemudian mengarahkan pesawatnya menuju Ambon yang jaraknya memang tak jauh dari Lanud Liang.  Ketika berada di atas kota Ambon, Dewanto dapat melihat asap mengepul dan puing-puing yang berserakan, pertanda B-26 Invader belum jauh dari situ.

Tak lama kemudian, dekat Pulau Tiga, lepas Ambon, Dewanto melihat konvoi kapal perang ALRI terdiri dari dua kapal angkut dan lima kapal pelindung penyapu ranjau. Sekelebat kemudian terlihatlah sebuah B-26 Invader AUREV melaju ke arah konvoi. Sebuah bom yang dilepaskan dari B-26 Invader kemudian nyaris mengenai sebuah kapal penyapu ranjau.

Dewanto segera memburu B-26 Invader itu, dan beruntung bisa tepat berada di belakangnya. Ia segera menembakkan roketnya, tetapi meleset.

Tak ingin kehilangan momentum, alumnus Trans Ocean Airlines Oakland Airport (TALOA) Bakersfield, California ini kemudian menghujani B-26 tersebut dengan senapan mesin 12,7 mm.

B-26 Invader itu kemudian tumbang meninggalkan kobaran api dan asap tebal di tubuhnya. Tak lama kemudian dua buah parasut terlontar dari pesawat. Namun keduanya berhasil ditangkap personil ALRI yang mereka tembaki tadi.

Yang satu bernama Harry Rantung (Permesta) Padahal tadinya ia mengaku bernama Pedro dari Filipina. Malang baginya, ternyata seorang awak kapal ALRI mengenalinya sebagai kopral AURI di Pangkalan Morotai.

Yang satu lagi, Ya Allah... Allen Pope (CIA) yang juga mantan perwira tempur USAF. Hal itu kemudian membuat USA malu di mata dunia, karena ketahuan "berzinah di ranjang" orang lain!

Sial bagi Dewanto, ternyata B-26 Invader itu kembar! Saat dalam perjalanan pulang, Dewanto berpapasan dengan B-26 Invader lainnya yang diterbangkan oleh Connie Seigrist, penerbang Amerika. Pertempuran udarapun tidak terelakkan. Dogfight satu lawan satu itu berakhir seri tanpa ada pesawat yang terjatuh, tetapi kedua pesawat itu mengalami kerusakan yang cukup signifikan.

Tertangkapnya Allen Pope ini sontak membuat peta pertempuran RI-AUREV berubah total.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline