Lihat ke Halaman Asli

Chika Bunga Permata

Universitas Sebelas Maret

Buat Apa sih Kuliah? Buang-buang Uang aja

Diperbarui: 17 April 2023   12:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi saat jam kuliah. Sumber: Chika Bunga

Merupakan pemikiran dari sebagian besar orang tua diluarsana. Mereka beranggapan bahwa kuliah hanya menghabiskan waktu saja dan uang saja. Mengenyam pendidikan dari SD sampai SMA pun sudah cukup, toh tanpa kuliahpun juga bisa sukses. Hal ini sangat disayangkan, karena pemahaman orang banyak mengenai kuliah yang masih salah.

"Kalau mau cepat sukses mending kerja aja, cepet dapet uangnya". kata sriatun, salahsatu orang tua dari anak yang tidak lanjut kuliah.

Hal ini disebabkan oleh mainset atau pemahaman dari orangtuanya sendiri yang kurang luas, akhirnya menyebabkan si anak tidak memiliki semangat untuk lanjut kuliah dan berpikir 2 kali apakah akan tetap mengikuti keinginan orang tuanya atau tetap memaksakan kehendak sendiri untuk lanjut.

Namun tak menutup kemungkinan beberapa orang tua yang kesulitan dalam perekonomian sehingga tidak mengijinkan anaknya untuk kuliah. Kegalauan inilah yang banyak dirasakan oleh anak-anak sekolah jenjang akhir. Sangat disayangkan apabila mereka harus gagal dan tidak lanjut kuliah hanya karena sikap orang tua yang kurang bijak dan kendala biaya.

Untuk kuliah merupakan suatu hal yang mudah untuk siapapun yang ingin dan mau untuk kuliah. Untuk yang terkendala biaya tak payah kuwatir, Negara serta Universitas banyak menyediakan beasiswa yang dapat membantu mengcover biaya pendidikan perkuliahan, jadi tak menjadikan biaya menjadi alasan yang sulit untuk mengenyam pendidikan.

Orang beranggapan tujuan kuliah untuk kaya dan sukses, namun tak sebagian besar orang membenarkan hal itu, mengapa? Karena dengan kuliah membawa peluang besar bagi kita untuk memperoleh pekerjaan yang mentereng atau bahkan bisa menciptakan lapangan pekerjaan. Akan tetapi alasan utama kebanyakan orang untuk kuliah ialah ingin mendapat manfaat yang sebenarnya dari perkuliahan, manfaat yang hanya akan dapat dirasakan diakhir.

Perlu diketahui bahwasanya kuliah tak hanya serta merta tentang belajar-belajar dan belajar, belajar didunia perkuliahan pun tak hanya dari matakuliah sehari-hari maupun tugas yang hanya untuk dikerjakan lalu dikumpulkan, kita juga belajar dalam berorganisasi, bagaimana cara aktif dalam berorganisasi dan memanajemen waktu dalam perkuliahan maupun organisasi.

Ilustrasi saat berorganisasi. Sumber: Chika Bunga

Berikut manfaat dari perkuliahan, diantaranya;

1. Melatih kita untuk menjadi personality yang pandai dalam menyikapi masalah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline