Lihat ke Halaman Asli

Keindahan Pantai Gandoriah Pariaman dan Nasi Sek Khas Pariaman

Diperbarui: 22 Desember 2016   13:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi pribadi

Kota Pariaman yang terletak di Sumatra barat. Tempat nya yang indah khususnya pantai yang berada di kota ini, memiliki suasana yang sejuk serta damai membuat para pengunjung ketagihan pergi ke pantai yang bernama Pantai Gandoriah Pariaman.

dokumentasi pribadi

Saya sendiri sangat sering pergi ke pantai ini bersama keluarga dan sahabat karena pantai ini memiliki berbagai fasilitas seperti banana boat, jetski dan berbagai jenis olahraga pantai lainnya. Dari pantai ini pula, wisatawan bisa mengakses ke gugusan enam pulau kecil di dekatnya, yakni Pulau Kasiak, Pulau Angso, Pulau Tangah, Pulau Ujung, Pulau Gosong dan Pulau Bando. Pantai ini sangat ramai pengunjung nya tepat hari raya idul fitri dan liburan tahun baru, serta Pantai Gandoriah ini memiliki pulau yang ada di seberang nya Pulau Angso Duo.

dokumentasi pribadi

Pantai Angso Duo yang berada pariaman jika kita menuju ke pantai ini melalui Pantai Gandoriah. Selanjutnya, dari Pantai Gandoriah bisa naik perahu motor yang mempunyai tarif sebesar 35 ribu rupiah per orang , langsung menuju ke Pulau Angso Duo Pariaman. Perjalanan naik perahu cukup singkat, sekitar 10 hingga 15 menit. Perahu berangkat terakhir pukul 15.00 WIB dan pulang paling lambat pada pukul 18.00 WIB. 

Pulau Angso duo ini memiliki pasir yang putih serta air nya yang jernih dan mitos yang ada di pulau ini jika kita mengelilingi pulau ini dengan jalan kaki sambil berdoa maka apa yang kita harap kan akan terwujud. Penasaran langsung saja tetapi jangan takut sama matahari jika kalian mau jalan kaki mengelilinginya.

dokumentasi pribadi

Setelah mengetahui pantai yang ada di pariaman ini kita bisa lanjut mengetahui makanan yang khas di pantai pariaman. Nasi Sek khas pariamannya namanya cukup aneh tapi jangan berpikiran negatif dulu , artinya sangat positif yaitu artinya nasi “Sepuluh Ribu Enak Kenyang “.

dokumentasi pribadi

Nasi sepuluh ribu tergantung lauk yang kita pilih untuk pelengkap makanannya. Nasi sek satu bungkus daun pisang yang berbentuk segitiga ini cuma 2 ribu saja. Penyajiannya nasi sek ini sangat unik. Sekepal nasi panas dibungkus daun pisang serta bisa pakai lauk yang di hidangkan, jika mau menemukan Nasi Sek ini berada di tepi pantai Gandoriah, pondok lesehan yang ada di pantai sambil makan juga bisa melihat pemandangan dan semilir angin yang ada di pantai.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline