Lihat ke Halaman Asli

Cecev Handoyo

Citizen Journalism

Marteen Paes Tiba, Naturalisasi Kiper Langsung Digas

Diperbarui: 9 Januari 2024   07:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Marteen Paes sudah bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir. (Foto: Instagram @erickthohir)

Baru-baru ini terdengar kabar terbaru tentang calon pemain kita yang akan dinaturalisasi, yaitu penjaga gawang Marteen Paes.

Kabarnya, Marteen Paes telah tiba di Jakarta dan mendarat setelah melakukan penerbangan beberapa hari yang lalu.

Ini dikonfirmasi dengan postingan Marteen Paes di dalam pesawat kemarin, yang membuat para netizen, khususnya penggemar sepak bola tim Indonesia, bertanya-tanya apakah benar dia menuju ke Indonesia.

Namun, kedatangan Marteen Paes telah ditunjukkan di Instagram resmi sang Ketua Umum PSSI, saat ia berfoto sambil bersalaman dengan Erick Tohir di salah satu ruangan.

Marteen saat bertemu Erick Thohir mengenakan kaos putih yang dibalut dengan baju lengan panjang berwarna abu-abu.

Menurut Ronny Pangemanan, pengamat sepakbola, yang dilansir dari YouTube Bung Ropan, setelah tiba, rencananya Marteen Paes akan melakukan pengurusan berkas, dokumen, dan administrasi, mirip dengan yang dilakukan Thom Haye pada kunjungan sebelumnya pada tanggal 28, kedatangannya bersamaan dengan pengambilan sumpah dari Jay Idzes, pada pagi harinya.

Setelah itu, dia langsung mengurus semua keperluan administratif untuk tahapan naturalisasi sebagai warga negara Indonesia dan bermain bersama tim merah putih, Garuda, seperti yang dilakukan Thom Haye sebelumnya.

Sebelum pulang, Thom Haye telah bertemu dengan Erick Thohir dalam makan malam bersama, bahkan menerima baju batik dari Erick.

Kemungkinan besar, kiper FC Dallas ini akan melakukan hal serupa setelah kedatangannya ke Indonesia, termasuk medical checkup, wawancara dengan BIN, kunjungan ke Kedutaan, dan pertemuan dengan Ketua Umum PSSI untuk membahas agenda-agenda selama berada di Indonesia.

Dengan kedatangannya, harapannya kita akan mendapatkan kiper terbaik untuk Timnas Indonesia.

Meskipun kita memiliki kiper-kiper muda seperti Ernando Ari, Sahrul Trisna, Muhammad Riandi, dan sebelumnya Nadeo Argawinata.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline