Lihat ke Halaman Asli

Candra

guru

Refleksi Diri Menyambut Satu Muharam 1445 Hijriah

Diperbarui: 18 Juli 2023   22:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumen pribadi

Hari berganti hari , minggu ber ganti minggu , bulan berganti bulan  dan tahun terus beruntun ,tidak terasa bulan Muharam kembali menjumpai kita . Terasa umur semakin bertambah atau berkurang tergantung kita yang menyikapinya . tapi paling tidak Pergantian tahun ini menjadi titik balik diri untuk yang lebih baik. 

Hari - hari yang kita lalui sering kali melalaikan perintah Allah SWT ( Tuhan Yang Maha Esa ) baik itu sengaja maupun  tidak sengaja kita terkadang lupa seakan akan kita akan hidup selamanya , Untuk itu setidaknya kita harus memperbaiki hubungan tersebut untuk 11 bulan yang akan datang .

Ada Tiga hal yang harus kita perbaiki sebagai refleksi diri di awal tahun baru Islam ini . Yang pertama Hubungan kita dengan Allah perbaiki dengan maksimal . Kita ini ini banyak tidak bersyukur kepada Allah . Banyak Nikmat yang Allah berikan kepada kita namun kita lupa untuk bersyukur . Kita selalu beranggapan kalau nikmat Allah Itu berupa materi atau harta , pangkat dan jabatan . akhir nya kita menghalalkan segala untuk mendapatkan itu semua . 

Kita lupa bahwa ada nikmat yang sering kita tidak sadari yaitu nikmat Sehat dan waktu luang sebagai yang pernah di sabdakan nabi Muhammad  SAW " Ada dua nikamat yang banyak di lupakan orang yaitu nikmat sehat dan waktu luang " .  kalau mau jujur hidup kita ini lebih banyak jauh dari Allah ( Tuhan Yang Maha Esa ) ketimbang dekatnya kita kepada Allah SWT. Ini menjadi Refleksi buat kita semua

Yang Kedua Hubungan dengan Keluarga Tingkatkan , terutama dengan Orang tua kita , Istri , anak - anak , saudara dan kerabat , sebab berapa banyak kita yang lupa akan berbakti kepada orang tua terutama kepada ayah dan Ibu yang melahirkan kita . Satu Ibu sanggup untuk mengurusi 5 anak,Tapi terkadang 5 anak belum tentu bisa mengurusi satu ibu . Ada juga yang tidak bertegur sapa antar saudara karena suatu hal  dan lain sebagainya .

Yang ketiga Perbaiki hubungan kita dengan Lingkungan sekitar . Jadilah orang yang lebih bermanfaat untuk lingkungan sekitar , lebih peduli dengan lingkungan baik dengan dengan sesama atau pun dengan Alam . Hindari pertikaian jalin kerukunan antar sesama. Menjaga alam atau lingkungan sebagai warisan untuk anak cucu kita kelak . 

Tahun baru islam tahun ini menjadi refleksi buat kita semua untuk membuat diri ini jauh lebih baik darintahun yang sudaj kita lewati 

SELAMAT TAHUN BARU ISLAM 1445 H.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline