Lihat ke Halaman Asli

5 Tips Agar Orang-orang Tertarik Dengan Kamu

Diperbarui: 6 Oktober 2024   17:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pinterest 

Haiii, kalian tau ga? hal sederhana dapat membuat orang lebih tertarik ke kamu lohh! Jika kamu bersikap dengan baik, orang orang akan jauh lebih tertarik kepadamu. Begitu juga sebaliknya, jika kamu melakukan hal-hal yang buruk, orang-orang akan menjadi lebih menjauh atau tidak ingin dekat denganmu. Berikut tips yang dapat kalian lakukan supaya orang-orang tertarik dengan kamu:

1. Percaya diri. Dengan percaya diri, kita dapat menarik orang lain untuk melirik atau melihat kita. Tetapi kepedean itu juga ga baik yaa, ada batasannya.

2. Berpenampilan yang rapih. Dengan berpenampilan yang rapih, orang-orang akan senang untuk melirik dan berbicara kepada kita. Ini salah satu tips yang ampuh lohh.

3. Menatap mata lawan bicara saat mengobrol. Ketika kita menatap mata lawan bicara saat mengobrol, lawan bicara akan merasa lebih dihargai dan juga membuat lawan bicara lebih memahami pesan yang disampaikan.

4. Mengucapkan kata "maaf", "tolong", dan "terima kasih". Dengan mengucapkan kata "maaf", kita akan dianggap lebih bertanggung jawab atas kesalahan kita. Mengucapkan kata "tolong" akan membuat orang lain lebih senang untuk membantu kita. Dan mengucapkan kata "terima kasih" akan menunjukan bahwa kita menghargai orang yang membantu kita sehingga orang lain merasa lebih dihargai.

5. Menjadi pendengar yang baik. Jika ada teman yang sedang sedih, kita dengarkan keluh kesah mereka, tidak harus memberikan saran, yang penting dapat menjadi bahu untuk mereka bersandar sejenak sampai mereka merasa lebih baik.

Nahh itu dia 5 tips yang bisa kalian terapkan di kehidupan sehari-hari kaliann. Intinya kita harus bersikap positif agar orang-orang dapat tertarik dengan kita. Terus semangat dan berusaha yaa, semangat!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline