Lihat ke Halaman Asli

Cak Bejo

Menembus Batas Menguak Yang Tersembunyi

Senkom Mitra Polri Gowa Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Pallawa 2024

Diperbarui: 15 Oktober 2024   18:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Senkom Mitra Polri Gowa berpartisipasi dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Pallawa 2024 Polres Gowa.(Dok.Pribadi)


GOWA -- Personel Senkom Mitra Polri Kabupaten Gowa turut berpartisipasi dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Pallawa 2024 yang digelar oleh Polres Gowa pada Senin (14/10/2024). Apel ini merupakan langkah penting dalam mendukung kelancaran pelantikan presiden terpilih dan mengajak masyarakat untuk lebih tertib dalam berlalu lintas guna mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) yang aman dan nyaman.

Bertempat di Mapolres Gowa, Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, apel ini dipimpin oleh Wakapolres Gowa KOMPOL Gani, S.H., M.H.. Apel diikuti oleh berbagai elemen seperti 1 pleton Kodim 1409 Gowa, 1 pleton Sat Sabhara, 1 SST Sat Lantas, 1 pleton Unit Reskrim, 1 pleton Dishub, 1 pleton Pol PP, dan 1 pleton Senkom Mitra Polri Kabupaten Gowa.

Selain personel Senkom, hadir juga Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Gowa, Peltu (Purn) Arifin Jasman, didampingi Wakil Ketua, Didi Kurnia, ST, serta Sekretaris, H. Adi Soleh.

Apel ini digelar dalam rangka mendukung Operasi Zebra Pallawa 2024 yang mengusung tema, _"Dalam Rangka Mendukung Suksesnya Pelantikan Presiden Terpilih serta Mengajak Masyarakat untuk Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Kamseltibcarlantas yang Aman dan Nyaman."_ Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas dan menjaga keamanan serta ketertiban di jalan raya menjelang pelantikan presiden terpilih.

Dalam amanatnya, Wakapolres Gowa KOMPOL Gani membacakan pesan dari Kapolda Sulsel, yang menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya dalam menjaga keamanan di jalan. Dia juga mengajak masyarakat untuk terlibat aktif dalam menjaga ketertiban lalu lintas demi kelancaran dan keselamatan bersama.

Operasi Zebra Pallawa 2024 akan berlangsung selama beberapa hari ke depan, dengan fokus pada penegakan hukum lalu lintas serta memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya mematuhi peraturan berlalu lintas untuk menciptakan kondisi yang aman di jalan raya.(Muslimin)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline