Lihat ke Halaman Asli

Cahya Wulandari

Gemar menonton film dan drama

Sinopsis "Tomorrow", Drama Korea Terbaru yang Dibintangi Rowoon SF9

Diperbarui: 24 Februari 2022   16:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

photo via mydramalist.com

Tomorrow merupakan salah satu drama Korea terbaru yang akan tayang pada bulan Maret 2022 ini. Drama yang disutradarai oleh Kim Tae Yoon dan Sung Chi Wook ini akan dibintangi oleh sederet artis ternama seperti Kim Hee Sun, Rowoon, Lee Soo Hyuk dan Yoon Jin On. Perlu diketahui, drama Korea Tomorrow ini diangkat berdasarkan pada Webtoon populer yang dirilis pada tahun 2017.


Sinopsis Drama Korea Tomorrow

Drama Korea Tomorrow ini menceritakan tentang Choi Joon Woong (Rowoon) yang sedang mencari pekerjaan. Ia memiliki wajah yang tampan dan bisa dikatakan hampir sempurna, ia lulus dari salah satu universitas bergengsi dan orang tuanya sangat kaya. Tapi entah kenapa ia gagal mendapatkan pekerjaan.

Pada suatu hari, ia mengalami kecelakaan ketika sedang mencari pekerjaan. Akibatnya ia berpapasan dengan malaikat maut Goo Ryun (Kim Hee Sun) dan Im Ryung Goo (Yoo Jin On). Goo Ryun merupakan pempimpin dari Tim Manajemen Krisis, ia memiliki kepribadian sedingin es batu dan ia berusaha untuk tidak terikat dengan orang-orang disekitarnya.

Im Ryung Goo merupakan orang yang energik dan humoris, ia selalu memastikan jika tidak bekerja lagi setelah delapan jam. Sebab ia ingin menjaga keseimbangan hidupnya agar tetap seimbang.

Berbeda dari malaikat maut lainnya, malaikat maut ini ternyata bekerja untuk menyelamatkan nyawa orang-orang yang berniat bunuh diri. Akhirnya Joon Woong pun bergabung dengan tim mereka di dunia bawah sebagai anggota termuda.

Bagaimana kelanjutan kisah mereka? Yuk saksikan kelanjutan drama Korea Tomorrow di MBC dan Netflix pada tanggal 25 Maret 2022 setiap hari Jumat dan Sabtu.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline