Lihat ke Halaman Asli

Allah Maha Liberal

Diperbarui: 24 Juni 2015   23:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Jika kita klik di fasilitas Google terjemahan Inggris - Indonesia dan kita ketik liberal, maka disitu akan muncul terjemahan : 1. Bebas, 2. murah hati / pemurah 3. banyak 4. Baik 5. berpandangan luas 6. Tidak picik.

Sedangkan jika kita cari tafsir Asmaul khusna maka makna beberapa Nama Allah identik bahkan sama persis dengan arti Liberal itu . Misal : Al- Qoyyum maha berdiri sendiri / tanpa ada interfensi / Maha terbebas. Al- Jami'  Maha menghimpun / berjamaah. Al- Wasi " Maha Luas . Dan semua Asmaul Khusna adalah nama- nama Yang baik , Khusna artinya Baik . Jadi Allah maha Baik . Lihat arti ke Empat terjemahan Google, Allah Maha Baik. Hal tersebut menunjukkan bahwa kata Liberal lebih identik pada sifat- sifat Allah, berarti Allah maha Liberal .

Banyak Umat Islam Telah Tersesat.

Ajaran Islam adalah konsep yang sempurna, konsep yang sangat baik dan membawa keselamatan, namun Umat Islam atau orang- orang banyak salah dalam memahaminya . Ajaran  Utama Islam sebenarnya adalah menghilangkan kesyirikan atau penyembahan pada selain Allah. Islam mengajarkan kesucian hati. Namun Umat Islam banyak yang tersangkut pola pikirnya dalam kesyirikan. Nabinya disembah dengan cara mematikan rasionalitas , kitab suci disembah dengan cara mematikan nalarnya sendiri.

Padahal Tujuan Islam adalah agar nalar dan rasio manusia menjadi hidup , agar manusia terbebas dari belenggu kebodohan dan bisa menjadi manusia yang terbebas dari dosa. Namun banyak Umat Islam menjadi tersesat.

Justru orang baratlah yang kadang lebih sesuai dengan nilai- nilai ajaran Islam.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline