Lihat ke Halaman Asli

Eko Nurhuda

TERVERIFIKASI

Pekerja Serabutan

Tekuk Persab Brebes, PSIP Pemalang Kokoh di Puncak Klasemen

Diperbarui: 15 November 2023   17:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

FOTO: Instagram/psipofficial 

PSIP Pemalang menundukkan Persab Brebes untuk memperkokoh posisi di puncak klasemen Grup B Liga 3 Zona Jawa Tengah. Bermain di Stadion Karangbirahi, Rabu (15/11/2023) sore WIB, Laskar Benowo menang tipis 1-0.

Pelatih M. Choirul Huda kembali menurunkan skema ofensif dalam laga ini. Tiga penyerang sekaligus dipasang sebagai starter, yakni Gatot Wahyudi, Dedi Purwanto dan Erwin Fardiyansyah.

Satu-satunya rotasi dilakukan di sektor penjaga gawang. Okta Putra Ferdiawan untuk pertama kali absen dari starting XI, sebagai gantinya Raden Wijaya Mulya yang turun sejak menit awal.

Sementara di pos belakang dan tengah tidak terjadi perubahan sama sekali dari pertandingan sebelumnya. Di mana kedua tim berbagai angka dalam skor 2-2 di Stadion Mochtar, Pemalang, tiga hari lalu.

Begitu kick-off dilakukan, para pemain PSIP langsung menekan lini pertahanan Persab. Bola sempat mengancam gawang tuan rumah, tetapi masih dapat diamankan.

Bermain dengan ritme tinggi membuat benturan demi benturan antarpemain tak terelakkan. Berulang kali wasit harus meniup peluit pertanda terjadi pelanggaran dari kedua belah kubu.

Menit ke-13, PSIP unggul lewat sepakan terarah Dedi Purwanto. Gol berawal dari goalkick Raden Wijaya yang melambung tinggi dan jatuh di dekat sudut kiri kotak penalti Persab.

Sebuah kemelut di muka gawang Persab pecah, di mana tendangan pertama yang dilakukan pemain PSIP berhasil diblok lini belakang Persab. Namun bola muntah bergulir ke samping, tempat Dedi Purwanto berdiri bebas.

Tanpa kawalan satupun pemain lawan, striker bernomor punggung 26 itupun melepas tendangan mendatar ke gawang. Jauh dari jangkauan kiper lawan.

Bola sempat membentur tiang, tetapi memantul ke arah dalam gawang sehingga melewati garis. PSIP untuk sementara unggul.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline