Lihat ke Halaman Asli

Khoirul Muttaqin

IG: @bukutaqin

[Ulasan Buku] Wani Ngalah Luhur Wekasane oleh Abu Azzam

Diperbarui: 13 Juni 2022   10:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen pribadi

Judul: Wani Ngalah Luhur Wekasane

Penulis: Abu Azzam

Penerbit: Republika Penerbit

Terbit: 2021

Tebal: vi+266 hlm; 13,5 x 20,5 cm

ISBN: 978-623-279-121-3

Mendekatkan diri kepada Tuhan

Pada era yang semakin hari semakin carut marut, kejahatan ada di mana-mana, dan ketenangan batin terancam oleh arus informasi yang pesat namun belum tentu kebenarannya ini, seolah kita dipaksa untuk menjawab pertanyaan besar: apa yang harus kita lakukan saat ini? Apakah pantas untuk berdiam diri saja? Apakah harus bertindak? Namun tindakan apa yang harus kita lakukan?

Hadirnya buku Wani Ngalah Luhur Wekasane sedikit banyak telah menjawab kegundahan hati kita. Daripada mengutuk keadaan yang tidak bisa diatur, alangkah lebih baiknya kita menenangkan pikiran dengan menambah kualitas diri kita masing-masing. Begitulah maksud buku ini hadir ke tangan pembaca. Sehingga kita bisa menyemai jiwa dan hati kita yang kian hari semakin layu ini. Menjadi pribadi yang lebih arif, sumeleh, dan lebih dekat kepada-Nya.

Pada saat sebelum membaca buku ini, saya sempat menyalahartikan kata wani ngalah. Menurut saya wani ngalah adalah upaya untuk mengalah terhadap keadaan. Namun ternyata salah. Maksud kata wani ngalah di sini adalah berani menuju Allah. Yaitu barang siapa yang berani mendekatkan diri kepada Allah, maka orang tersebut akan luhur wekasane (mulia di kemudian hari), (halaman 17).

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline