Menambah kismis ke dalam menu di bulan Ramadan untuk kesehatan kulit
Beberapa hari terakhir ini bumi Indonesia, khususnya di wilayah Jabodetabek terasa panas. Bahkan BMKG di hari Sabtu lalu mengeluarkan peringatan tentang cuaca ekstrim panas (suhu tertinggi) yang akan melanda Indonesia). Tentu hal ini akan berdampak kepada kulit kita, baik laki-laki maupun wanita. Dan untuk mengantisipasi hal ini perlu ada upaya yang dilakukan untuk mengatasinya. Misalnya dengan (bila berada di luar) menggunakan tabir surya, pelindung kepala (topi/caping), hand body lotion, baju lengan panjang dan lain sebagainya.
Sekali waktu, seorang kolega yang berasal dari India, sesama mahasiswa program pasca sarjana, mengatakan kepada saya, setelah melihat kulit saya, menurut dia, nampak agak kering, kusang dan berkerut. Ia menasihati saya untuk perbanyak mengkonsumsi kismis. Menurutnya kismis dapat membantu menjaga kesehatan kulit agar kulit tampak sehat dan segar.
Ternyata pernyataan kolega saya tersebut diperkuat oleh beberapa pernyataan dari referensi yang menyatakan bahwa kismis memiliki manfaat yaitu mengandung sejumlah anti oksidan serta nutrisi penting seperti vitamin C dan zinc. Kedua kandungan ini dapat membantu sel kulit menjadi tetap muda, untuk memperlambat penuaan, serta kismis juga mengandung resveratrol yang juga berguna untuk menjaga kesehatan kulit.
Hal lain yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan kulit, terutama di saat Ramadan ini adalah cukup menkonsumsi air putih - terutama untuk menghindari dehidrasi. Karena kurangnya cairan dapat membuat kulit kering dan kusam. Maka, penuhilah kebutuhan cairan tubuh di suasana puasa ini dengan cara minum air putih yang cukup saat sahur maupun berbuka puasa, disamping tentu saja tetap mengkonsumsi asupan-asupan yang bergizi, yang memenuhi kriteria 4 (empat) sehat 5 (lima) sempurna.
Juga tidak kalah penting faktor lain yang perlu dipertimbangkan untuk dilakukan dalam rangka menjaga kesehatan kulit adalah dengan mehindari stres berlebihan. Stres dapat mempengaruhi kualitas kulit kita. Stres dapat dikurangi dengan cara beristirahat, bermeditasi, atau melakukan aktivitas yang menenangkan.
Sejak mendapat saran ataupun nasihat dari kolega saya itu, seperti telah disebutkan di atas, saya agak lebih rajin mengkonsumsi kismis. Terlebih lagi di bulan Ramadan ini, mengkonsumsi kismis perlu dirutinkan untuk menjaga kesehatan kulit kita, agar ibadah kita di bulan Ramadan inipun dapat terus terjaga motivasi semangat beribadahnya.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI