[caption id="attachment_367238" align="alignnone" width="300" caption="Pembekalan untuk peserta MTG"][/caption]
Salah satu alasan dilaksanakannya kegiatan pelatihan MTG (Master TreeGrower) oleh Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan bekerja sama dengan Balai Penelitian Kehutanan Makassar (BPKM) pada bulan Mei 2015, seperti dikatakan oleh Kadishutbun Kab. Bulukumba, Ir. Misbawati A. Wawo, MM., bahwa sebagai satu-satunya kabupaten di Indonesia yang menerima, melaksanakan dan menyebarluaskan pelatihan untuk peningkatan kapasitas petani hutan rakyat dengan metode MTG ini, Bulukumba menunjukkan komitmennya untuk meningkatkan taraf hidup petani-petani hutan rakyatnya dari lahan-lahan hutan rakyat yang mereka miliki - dengan memperkenalkan paradigma baru kepada petani hutan rakyat. Ditahun-tahun ke depan, pelatihan MTG ini akan diupayakan dilaksanakan secara berkelanjutan dan tepat sasaran. Untuk itu Dishutbun Kab. Bulukumba akan terus bekerja sama dengan peneliti-peneliti sosial ekonomi BPKM untuk men-training petani-petani hutan rakyat Bulukumba.
Namun dalam kesempatan penutupan kegiatan pelatihan MTG yang bertempat di areal pengembangan perlebahan di Dusun Takkue, Desa Seppang, Kabupaten Bulukumba, Kadishutbun Bulukumba kembali menyatakan kekhawatirannya jika ilmu-ilmu yang didapat dalam pelatihan ini tidak diaplikasikan oleh petani, petani akan kehilangan kesempatan untuk merawat areal hutan rakyatnya untuk menghasilkan kualitas yang lebih baik lagi.
"Tujuan mereka diikutkan dalam pelatihan MTG ini agar mereka dapat meningkat pendapatannya dari kualitas kayu yang lebih baik yang dimilikinya yang tentunya akan membuat harga jual kayunya lebih tinggi, sebagai akibat dari keikutsertaan mereka dalam pelatihan ini. Sangat disayangkan jika mereka tidak menyerap ilmu ini dengan baik dan tidak mengaplikasikannya." Demikian tambah Kadishut Kab. Bulukumba.
[caption id="attachment_367243" align="alignnone" width="300" caption="Pemangkasan pohon secara benar"]
[/caption]
Pernyataan Kadishut tersebut beralasan. Terlihat dari masih banyak peserta di hari terakhir kegiatan MTG yang masih 'gugup' tentang bagaimana mempraktekan sebagian ilmu MTG ini - terutama dalam hal pengukuran seperti mengukur volume kayu, basal area pohon dan tegakan serta penerapannya untuk menentukan penjarangan pohon.
[caption id="attachment_367240" align="alignnone" width="300" caption="Contoh proses penjarangan hutan rakyat oleh Kadishutbun"]
[/caption]
Namun dengan upaya keras pemateri-pemateri yang juga adalah peneliti-peneliti sosial ekonomi dari BPKM, kekhawatiran dan kegugupan para peserta MTG dapat diminimalisir. Minimal para peserta menguasai dasar-dasar yang perlu diketahui dan dikuasai sebagai seorang petani hutan rakyat yang MTG.
[caption id="attachment_367244" align="alignnone" width="300" caption="Praktik menaksir tinggi pohon"]
[/caption]