Lihat ke Halaman Asli

Budi Pratama

Environmental Empowermen Head

Rumah Zakat bersama Bank Sampah Induk Harum Adakan Pelatihan Dasar Pengggelolaan Sampah

Diperbarui: 4 Juli 2024   16:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok : By Dwi 

Depok, Jawa Barat (04/07) - Rumah Zakat dan Bank Sampah Induk (BSI) Rumah Harum bergandengan tangan dalam kegiatan edukasi dan penyegaran tata kelola bank sampah di BSI Rumah Harum, Jalan Merdeka No.1 RT.05/01, Abadijaya, Sukmajaya, Kota Depok.

Kegiatan  Pelatihan dan sosialisasi yang dimulai pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB ini diikuti oleh 20 peserta yang merupakan anggota dan pengurus bank sampah unit di Kelurahan Mekarjaya.

Hadir dalam acara ini adalah Budi Pratama, selaku Environmental Empowerment Head Rumah Zakat, Dwi Setyo Nugroho, program Leader Rumah Zakat cabang Depok, serta Dea, relawan inspirasi Rumah Zakat. Dalam kesempatan tersebut, mereka menyampaikan pentingnya keberadaan bank sampah di tengah masyarakat serta teknik pemilahan sampah yang efektif.

Dok : By Dwi 

"Alhamdulillah, terima kasih kepada Rumah Zakat yang telah mendukung kegiatan sosialisasi dan edukasi ini. Semoga kolaborasi ini terus berlanjut dan bermanfaat untuk semua," ujar Abi Herman.
Rumah Zakat, sebagai lembaga zakat, infak, dan sedekah melalui program-program berkelanjutannya, turut aktif dalam melestarikan lingkungan melalui dua program utama: penanaman mangrove dan program bank sampah. Selain itu, Rumah Zakat juga memberikan bantuan berupa satu Dropbox untuk bank sampah unit.

Program ini merupakan upaya Rumah Zakat dalam membantu pemerintah menjaga kelestarian lingkungan dan mendorong pertumbuhan ekonomi sirkuler.

#banksampahinduk #rumahzakat #depok #juli

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline