Lihat ke Halaman Asli

Budi Susilo

TERVERIFIKASI

Bukan Guru

Makan Nasi Padang Pakai Kecap Manis, Memangnya Ada?

Diperbarui: 3 Desember 2023   07:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi nasi padang(shutterstock via kompas.com)

Sesungguhnya rasa gurih cenderung pedas pada nasi Padang amat menggugah selera. Takperlu menambah bahan lain.

Namun seorang kerabat memiliki kesukaan tidak lumrah. Mengimbuhkan kecap manis di atas nasi Padang!

Opo tumon?

Ketika makan nasi Padang, mereka yang sehat mungkin akan tambuah ciek. Menyadari nasi sudah habis tapi piring menyisakan lauk dan kuah/bumbu.

Bagaimana tidak? Nasi putih dengan bumbu dan sambal saja sudah enak banget.

Sewaktu masih muda dan fit, bila makan di rumah makan Padang saya akan berseru, "Tambuah ciek!"

Tambah satu porsi nasi kering dengan minta tambah lado dan sayur. Tidak banjir kuah gulai, kuah asem padeh, dan bumbu rendang.

Malahan, kalau makan gulai kepala ikan kakap di warung tenda masakan Padang seberang PTIK)*, saya bisa tambah nasi sampai dua kali.

Ya betul! Tiga porsi nasi putih untuk satu kepala kakap ukuran sedang.

Begitulah. Rasanya kurang nasi bila makan di rumah makan Padang.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline