Lihat ke Halaman Asli

Budi Susilo

TERVERIFIKASI

Bukan Guru

Pagar Stadion JIS Ambruk saat Launching, Kok Bisa?

Diperbarui: 25 Juli 2022   11:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tangkapanlayar pagar pembatas stadion JIS ambruk dari akun Muhanto Hatta/Facebook 

Pagar tribun penonton ambruk. Peristiwa naas itu terjadi saat peresmian Stadion Jakarta International Stadium (JIS) pada hari Minggu (24/7/2022).

Pagar pembatas penonton yang ambruk berada di bagian utara, di belakang gawang.

Terinformasi, launching JIS memanggungkan artis-artis musik Indonesia. Puncaknya adalah pertandingan persahabatan antara Persija melawan Chonburi FC, sebuah klub sepakbola Thailand, dengan skor imbang 3-3.

Menanggapi ambruknya pagar stadion JIS, Anies Baswedan menyatakan bahwa semangat penonton luar biasa tinggi. Menyelarasi Anies, Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amnasto merasa bangga dengan antusiasme yang ditunjukkan oleh Jakmania (kompas.tv)

Accident

Accident atau peristiwa kecelakaan yang sudah terjadi tersebut tidak menimbulkan korban. Tidak ada pemberitaan yang menyebutkan adanya korban jiwa maupun luka.

Namun tidak dapat disangkal kecelakaan itu telah menyebabkan kerugian material. Dalam arti, pihak kontraktor pelaksana dan/atau pengelola stadion JIS akan mengeluarkan biaya, untuk pembersihan dan membangun kembali railing tribun penonton.

Berbeda dengan insiden, yaitu peristiwa kecelakaan yang tidak menimbulkan kerugian non-materi atau materi.

Jika masih berada di dalam periode pemeliharaan, maka pihak kontraktor menanggung biayanya. Bila sudah usai, maka pihak pemilik proyek yang akan mengeluarkan biaya perbaikan.

Saya kira, peresmian stadion JIS sudah melewati masa pemeliharaan, mestinya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline