Lihat ke Halaman Asli

Hati-hati "Aksi Cap Jempol Darah" Rawan Penularan HIV

Diperbarui: 26 Juni 2015   07:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

"CAP JEMPOL DARAH DUKUNG TOKOH SI-A"

"GERAKAN CAP JEMPOL DARAH REFORMASI"

"SERIBU CAP JEMPOL DARAH MELAWAN TOKOH SI-B"

"GALANG CAP JEMPOL DARAH MENENTANG KEPUTUSAN ANU"

(dan masih banyak lagi serangkaian aksi-aksi demonstrasi yg disertai dengan cara cap jempol darah ini)

Terlihat "wah" memang aksi ini, karna mau tak mau masyarakat dibuat "seolah" menganggap aksi itu adalah bentuk pengorbanan pendemo untuk tujuan yg dimaksudkan dalam demonstrasi.

Terlepas dari hal itu, (karna saya belum pernah mengikuti aksi cap jempol darah seperti itu) saya sempat bertanya-tanya dalam hati.
1. Dengan menggunakan apa mereka melukai jempol sehingga darahnya keluar ?
2. Apakah alat untuk melukai jempol itu tiap orang bawa sendiri-sendiri, ataukah satu buat rame-rame ?
3. Apakah spanduk (biasanya warna putih) benar-benar higienis ?

Itulah pertanyaan besar saya melihat aksi seperti itu. Karna itu aksi massal maka saya pun mencoba menduga dan menjawab tiga pertanyaan yg saya ciptakan sendiri (nanya sendiri jawab sendiri, hehee)

1. Menggunakan benda tajam sejenis silet/paku (gk tau siletnya higienis atau enggak)
2. Paling koordinator aksi demo cuma menyiapkan sekitar 5-10 alat sebagaimana dimaksud poin pertama.
3. Kemungkinan besar spanduk itu tak higienis, karna biasanya aksi-aksi tersebut diadakan diluar ruangan.

Setelah saya bertanya-tanya dan menjawab pertanyaan saya sendiri, kemudian sekarang giliran saya juga menanggapinya.
(eh buset dah, nanya sendiri, jawab sendiri, ditanggepin sendiri)

"waaah, kalo dipake rame-rame tuh bukannya rawan kontak darah tuh :O
Apalagi seandainya salah satunya kena HIV positif, bakalan bisa menyebar dengan mudah tuh. Sama aja seperti menggunakan jarum suntik bersama-sama. Terus ditambah juga dengan spanduknya tuh, bermacam-macam darah pada nempel semua disana".

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline