Hari ini Bunda ingin masak sayur. Bunda akan belanja ke pasar untuk membeli sayur. Bunda sudah berpakaian rapi. Mengambil tas di kamar. Lalu berjalan ke ruang tamu. Membuka pintu dan melangkah ke teras rumah.
Namun di teras rumah, Bunda menghentikan langkahnya. Bunda berdiri dan berdiam diri.
Oh, Bunda baru ingat. Keadaan pasar pasti sangat ramai. Bunda mengurungkan niatnya.
Saat ini di bumi sedang terjadi cuaca yang tidak bersahabat, Bunda harus mengurangi kegiatan keluar rumah. Apalagi ke tempat ramai.
Malika dan Ghania yang sedang bermain di teras memperhatikan Bunda.
“Bunda kenapa?” tanya Malika .
“Iya. Bunda kok seperti sedang bingung?” tanya Ghania.
Bunda memalingkan wajah ke arah anak-anaknya.
“Andaikan kita punya kebun sayuran dan buah-buahan. Pasti menyenangkan. Mau makan, tinggal petik,” kata Bunda.
Malika dan Ghania juga mengharapkan hal yang sama.
“Iya, supaya gak bosan juga di rumah,” ucap kedua anak itu.