Cirebon, 17 September 2022 Startup OMBAH kembali melebarkan sayapnya di wilayah Cirebon Jawa Barat dengan memperluas tempat produksi pengolahan sampah organik berbasis teknologi Biokonversi bantuan larva BSF.
Muhammad Ibnu Rizki selaku CEO OMBAH mengatakan "Ekspansi ini dinilai sangat memiliki peluang berkembang lebih pesat, karena disisi lain ada dukungan dari UD. Gula Batu Cap Ayam yang memberikan lahan percobaan miliknya untuk dikelola sebagai agrowisata dan pertanian terpadu oleh OMBAH"
Tidak membutuhkan waktu lama bagi OMBAH untuk merealisasikan tujuan startup mereka, hanya dalam waktu 7 hari lahan percobaan milik UD. Gula Batu Cap Ayam sudah dilakukan pemetaan dan pembangunan. Selain itu, pergerakan yang masif dimasyarakat membuat OMBAH berhasil mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam mengolah sampah organik.
CEO OMBAH memiliki harapan besar bahwa startup yang dibangun tidak hanya untuk bisnis semata namun agar masyarakat dapat menikmati manfaat dari bisnis yang dijalankan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H