Lihat ke Halaman Asli

Amerika Memang Ada Dimana Mana

Diperbarui: 17 Juni 2015   18:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Amerika Memang Ada Dimana Mana

Barang Cina boleh ada dimana-mana, tapi orang Amerikalah yang ada dimana-mana.

Rasanya frasa pertama dari sub-judul tulisan ini sulit untuk dibantah. Apapun barang yang kita beli, hampir selalu ketemu dengan ‘made in China’. Mulai dari mainan anak anak murahan, sampai gadget premium kelas dunia. Mulai dari celana kolor sampai dengan jaket ber merek designer top dunia. Belanja barang di pelosok kota kecil, di Jakarta, di Seattle, bahkan saatbelanja di (almarhum) Pasar Seng Mekah, barang oleh-oleh ditoko2 di didominasi oleh made in China. Termasuk kain ihram:D

Frasa kedua dari sub-judul tulisan ini ter-inspirasi oleh berita dilepaskannya 2 orang Amerika oleh pemerintah Korea Utara, dimana salah satunya, Kenneth Bae, adalah seorang warga Seattle. Bila rajin membaca berita-berita dari manca negara, terutama dari yang di release oleh media main stream global seperti BBC, CNN, Al-Jazerra, AP dll … hampir selalu diberitakan keterlibatan Amerika, baik sebagai negara ataupun sebagai individu. Jika ada revolusi/demontrasi besar disebuah negara, bisa dipastikan ada jejak Amerika disitu. Ada aksi teroris hampir bisa dipastikan tujuan utama sang pelaku adalah Amerika dan sekutu sekutu utama nya.Jika ada korban kecelakaan pesawat udara, korban bencana alam, dimanapun terjadinya……. hampir selalu ada saja menyelip paling tidak 1 atau 2 orang Amerika yang jadi korban. Pemenang hadiah Nobel hampir dipastikan ada orang Amerikanya.

Kenapa ya Amerika begitu mendunia dan terasa ada dimana? Siapa sih yang tidak pernah dengar kata Amerika?Kalau boleh aku mencoba menguraikan secara acak beberapa faktor yang menyebabkan Amerika begitu populer (baik dibenci atau disukai) dan kenapa orang Amerika ada dimana mana:

·Ekonomi

Walaupun sekarang cenderung mulai melemah dan terkejar oleh Cina, sampai sekarang ini, harus diakui kekuatan Ekonomi Amerika masih menjadi yang terkuat didunia. Perusahaan-perusahaan besar Amerika tersebar di penjuru dunia, mulai dari minyak/tambang, teknologi, makanan/minuman. Contoh sederhana adalah Coca-cola, yang bisa didapat dihampir seluruh penjuru dunia. Sejak akhir Perang Dunia II , dolar AS (USD) telah menggantikan peran poundsterling Inggris sebagai mata uang utama dunia. Kredibilitas dan kekuatan dolar dapat membantu menstabilkan perekonomian se-buah negara, yang tidak hanya membantu dalam pemulihan, tetapi juga sebagai kepercayaan untuk menarik investasi asing . Bantuan dan transaksi komoditas seperti minyak , emas dan minyak bumi , juga secara mayoritas ditangani dalam USD. Punya dolar seperti punya mata uang universal, bisa dipakai dimana saja dan USD adalah mata uang cadangan utama dibanyak negara di dunia. Besarnya permintaan luar negeri atas USD memungkinkan Amerika untuk mempertahankan defisit perdagangan nya dengan negara negara lain secara terus-menerus tanpa menyebabkan nilai USD mengalami depresiasi. Jika ada guncangan ekonomi di US, maka guncangan itu pasti berimbas kebanyak negara negara didunia.

·Base Militer diluar US

Tidak usah diragukan lagi, untuk saat ini kemampuan militer Amerika untuk saat ini belum ada yang bisa menandingi. Militer Amerika bisa melancar serangan kemanapun didunia ini dengan waktu yang sangat cepat. Personil militer Amerika Serikat ditempatkan di lebih dari 150 negara di seluruh dunia, dengan total sekitar 160.000 personel aktif. Itu pun masih ditambah dengan cadangan sekitar 110.000 personil untuk berbagai operasi darurat yang mendesak. US Navy dengan slogan America’s Navy – A global force for good secara regular berpatroli keseluruh penjuru lautan yang memungkinkan Amerika bisa melancarkan serangan secara cepat apabila diperlukan. Belum lagi dengan armada kapal selam nuklir nya, pokoke …. dashyat! Makanya jangan heran saat tsunami di Aceh 2004 lalu, tentara US termasuk yang paling pertama datang memberi pertolongan, atau saat hilang nya pesawat MAS MH-370. Kapal-kapal Amerikalah yang pertama bisa sampai ke lokasi yg dicurigai sbg tempat jatuhnya MH-370, dan sibuk ngubek ngubek Samudra Hindia selama beberapa minggu. Militer US ini disebar diseluruh dunia untuk mendukung dan melindungi semua kepentingan US.

·Pekerja Sosia/Missionaris/LSM/Bea Siswa/AFS... Beberapa contoh.

Kenneth Bae yang barusan dibebaskan oleh pemerintah Korea Utara adalah seorang Missionaris. Gara gara menyebarkan agama Kristen di KorUt, dia dituduh sebagai bagian dari sebuah organisasi yang berusaha mendongkel pemerintah Komunis Korea Utara. Sungguh mengagumkan sekaligus mengherankan keberanian seorang Korea-Amerika untuk bepergian dan menjadi missionaris di KorUt. Selintas dari yang aku dengar dari berita di TV, ada puluhan ribu missonary dari Amerika yang menyebar diseluruh penjuru dunia. Saat nulis artikel ini aku sambil nonton acara 60 Minutes nya NBC tentang Ebola di Liberia. Ternyata orang orang Amerikalah yang menjadi motor utama untuk menanggulangi penyebaran Ebola. Universitas2 dan Gereja2 di Amerika banyak yang mengirimkan tenaga dokter dan perawat, termasuk personil militer. Masih ingat kan kasus MenKes RI dengan NAMRU-2 gara2 virusflu burung?

Dalam sebuah acara pengajian rutin orang2 Indonesia di Seattle beberapa tahun lalu, tuan rumah pernah mengundang sebuah organisasi kecil lokal Seattle yang punya misi menyelamatkan burung Maleo di Sulawesi Selatan. Kita kagum sekaligus malu, bahwa ternyata orang Amerikalah justru punya perhatian besar untuk menjaga kelestarian burung Maleo. Mereka secara swadaya mengumpulkan dana dan mendidik orang2 desa di Sulawesi Selatan untuk tidak mengambil telor burung Maleo, dan tidak membunuh burung tersebut. Nah agar orang2 desa tetap punya pencarian, organisasi ini membayar penduduk desa sebagai penjaga Maleo. Sayang aku lupa nama organisasi dan nama kontak personnya.

2 tahun lalu anak dari seorang teman yg tinggal di California, ikut program Fulbright selama setahun penuh mengajar bahasa Inggris di kota kota kecil di Indonesia. Hampir setiap hari teman ku menceritakan kehidupan anaknya di sebuah desa kecil didaerah Kediri, anak remaja Amerika, perempuan berumur awal 20an harus hidup disebuah rumah sederhana yang punya kamar mandi diluar rumah  :D  ... masih untung tidak harus mandi di sungai. Pengalaman yang paling mengesankan dari anak teman ini adalah saat dia menyaksikan peristiwa kesurupan massal disekolah dimana dia mengajar, dan ketika salah satu pengurus Fulbright yg mati karena kecelakaan naik motor disebuah desa. Setiap tahun ada puluhan anak muda Amerika yang datang ke kota2 kecil di Indonseia untuk mengajar bhs Inggris..

Sebelum kena krisis ekonomi yg berat, banyak sekali mahasiswa Indonesia yang dapat bea siswa selama setahun penuh untuk sekolah di Amerika. Dari cerita mahasiswa ini, proses dan kwalifikasi untuk dapat bea siswa tidak terlalu berat. Mungkin ini karena mereka cuma ikut program setahun.

AFS alias Student Exchange, dimana anak2 kelas 3 SMA dikirim untuk belajar dan tinggal bersama orang Amerika selama setahun. Program ini sudah aku ketahui sejak aku masih di SMP.

·Hollywood dan yang lain ….

Hollywood adalah tujuan puncak untuk actor/actress filem, dan juga tujuan puncak untuk penyanyi/band agar bisa meraup populeritas global dan tentu saja sekaligus meraup dolar. Acara penyerahan Oscar, Grammy Award selalu menjadi headlines media-media dunia. Film layar lebar/TV buatan Hollywood, hampir selalu ada di bioskop/TV di seluruh dunia. Lagu lagu popular Amerika selalu hadir diradio radio dan laris terjual (legal ataubajakan). Hollywood sebagai kota juga sebuah tujuan turisme yang sangat popular dengan kunjungan turis lebih dari 40juta orang dalam setahun. Semua yang berbau ‘bintang’ laku dijual. Melihat rumah bintang, melihat patung bintang, melihat dan berphoto dg telapak tangan para bintang dll. Pernak pernik Hollywood adalah bisnis yang sangat menggiurkan, tercatat pada tahun 2013 menghasilkan pendapatan lebih dari $17billion.

·Jadi mata mata/Turis/Professional. Hampir bisa dipastikan disetiap Kedutaan atau Konsul Amerika ada yang punya tugas rangkap untuk NSA (National Security Agency), baik yang resmi atau yang menyamar. Kasus Snowden yang menghebohkan itu bisa dilihat luasnya jaringan spy Amerika.Siapa yang bisa menjaminturis, tenaga profesional Amerika yang tersebar  diseluruh penjuru dunia itu bukan mata2? ...   :D

Sudah ah ... nggak ada habisnya kalau mau diteruskan:D

Salam.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline