Lihat ke Halaman Asli

BOLANG

TERVERIFIKASI

Blogger

[Bolang] Kompasianer Malang, Kumpul Yuuukk....

Diperbarui: 13 Agustus 2015   15:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Bolang, Blogger Kompasiana Malang, secara resmi terlahir pada tanggal 12 Mei 2015. Masih bayi imut banget deh. Bolang ini disepakati kelahirannya saat acara kumpul bareng kompasianer Jawa Timur setelah kegiatan blogshop JNE bareng kompasiana yang diadakan di Malang. Proses kelahirannya pun agak susah. Bingung cari nama. Nama sudah disepakati, bingung cari admin. Yang kebagian ditunjuk jadi admin, diam sejenak, entah pura-pura atau memang beneran berpikir, lalu menggeleng. Menyatakan ketidaksediaannya. Sambil mengajukan nama lain. Begitu seterusnya, saling mengelak dan menunjuk. Sampai akhirnya, salah satu mengalah. Biar pertemuan itu nggak berlangsung sampai larut, walau masih belum ngerti juga, admin itu tugasnya ngapain aja.

Kalau sekarang sudah ngerti?

Belummm….. Si Mimin ini udah jarang nengok K, udah lama nggak nulis di K. Tapi ya nekad aja menyanggupi buat jadi admin. Kali aja setelah jadi admin, jadi sering-sering nengok dan nulis di K lagi.

Eh, kok malah curhat. Balik lagi ke masalah bolang. Setelah terbentuk, terus mau ngapain?

Dibubarin!

Nggak lah. Setelah terbentuk dalam pertemuan itu, sejujurnya memang nggak ada kegiatan apa-apa. Bolang vakum. Cuma buat group saja di facebook, buat wahana saling sharing tulisan.

Beberapa anggota bolang, sedikit dari yang sedikit, setelah lebaran kemarin berkumpul lagi di rumah Mimin, sekalian halal bihalal. Sambil ngopi dan berbincang-bincang mau diapakan bayi imut ini.

Dan dari obrolan tersebut, kita sepakat, bahwa bolang ini bukan cuma bikin event menulis saja. Bukan cuma memburu gratisan dengan jaminan menuliskan reviewnya. Kalau menulis itu sudah biasa, kami harus membuat sesuatu yang luar biasa.

Berdasarkan pengalaman beberapa anggota yang terjun dalam pergaulan dengan masyarakat di seputaran Malang, tercetuslah ide untuk menggerakkan ekonomi masyarakat. Ekonomi?? Nggak salah dengar nih?

Kalau ngomongin ekonomi, asumsinya kan ke urusan uang, emang bolang mau kasih modal ke masyarakat gitu? Wih, hebat nih. Macam orang kaya aja si bolang ini.

Alhamdulillah…. Bolang ini memang kaya. Kaya akan IDE!

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline