Lihat ke Halaman Asli

Pahit Manis Mencintai Arsenal

Diperbarui: 24 Juni 2015   21:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Mencintai Arsenal berarti harus siap kecewa. Terutama tujuh tahun terakhir. Kadang perasaan kita dilambungkan ke langit nan tinggi. Pada hari baiknya klub ini bisa tampil begitu indah mempesona.

Sayangnya, perasaan bangga dan takjub itu kerap, bahkan hampir selalu, berujug kecewa. Pada akhirnya, tampilan mempesona itu pasti luruh. Ketika itu terjadi di hari tak terduga, saat menghadapi lawan biasa saja, hal itu rasanya menyesakkan. Bila terjadi di hari penting, saat melawan klub besar, kekalahan itu lebih memukul dan membuat putus asa.

Musim ini keadaan masih serba tak pasti. Kehilangan Robin van Persie nyaris terasa seperti kiamat. Tapi hati sempat sedikit terobati melihat aksi Santi Cazorla dan Lukas Podolski di awal musim ini. Sepertinya ada harapan. Sayang kemudian terbukti harapan itu hanya tipis saja. Ketika tampil di panggung besar, Si Meriam London ini masih kurang amunisi. Giroud belum mampu mengisi sepatu yang ditinggal Van Persie. Gervinho juga cedera dan kehilangannya sangat terasa. Entah seperti apa jadinya bila dia harus ke Piala Afrika pada Januari nanti.

Jelas Arsene Wenger harus kembali belanja pada Januari nanti. Menambah amunisi lini depan merupakan prioritas. Megukuhkan lini belakang juga harus jadi perhatian. Bila tidak, bukan hanya gelar juara, posisi empat besar pun mungkin harus dilupakan.

Dan utuk menyadari ini rasanya menyakitkan. Sama menyakitkannya seperti melihat gawang tim ini harus kebobolan tiga kali oleh penyerang Fulham Dimitar Berbatov pada Sabtu malam. Sakit, tapi inilah Arsenal. Dan akan tetap begini kecuali Tuan Wenger dan petinggi klub mau mengubahnya.(*)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline