Lihat ke Halaman Asli

Ruang Berbagi

TERVERIFIKASI

🌱

Kenapa Masih Plagiat? Ini Aneka Cara Mudah Cari Ide Menulis

Diperbarui: 28 Maret 2022   14:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kenapa masih plagiat? Ini aneka cara mudah cari ide menulis - Mateus Campos Felipe on Unsplash

Saya terpaksa garuk-garuk kepala yang tidak gatal saat membaca pesan seorang sahabat. Intinya, dugaan plagiat artikel. Duh, hari gini masih plagiat? Kenapa masih suka plagiat? Apa menulis itu sangat susah? Apa mencari ide itu sulit sekali? 

Saya pun pernah menjadi korban plagiat dan juga pernah jadi tukang plagiat, entah secara sadar atau tidak sadar. 

Pernah satu tulisan saya dihapus karena dinilai meniru sebagian besar karya orang lain. Saya menyadari kesalahan saya, yaitu hanya membahasakan ulang saja. 

Saya juga kadang lalai mencantumkan sumber tulisan saya. Lupa menautkan utas atau link. 

Akan tetapi, seingat saya, saya tidak pernah murni copy paste atau salin tempel tulisan orang dalam bahasa Indonesia. Saya juga tidak membuat daftar pustaka bejibun yang tidak nyambung dengan artikel yang saya tulis.

Nyatanya, praktik copy paste artikel ini masih saja terjadi. Mungkin saja karena orang ingin dipuji, ingin diakui, ingin uang instan tanpa susah payah merangkai kalimat. 

Sebenarnya menulis itu tidak susah. Lakukan saja Amati, Tiru, Modifikasi (ATM). Ingat, ada modifikasi. Tidak hanya tiru atau salin tempel saja. 

Misalnya, setelah membaca artikel Kompas tentang kemenangan ganda putra Indonesia Fajar/Alfian di Swiss Open, saya menulis artikel opini olahraga.

Dasar idenya berita Kompas, tetapi saya tambahkan pendapat pribadi mengenai bagaimana agar ganda pelapis makin bisa bersaing. Ini sudah merupakan modifikasi. 

Modifikasi itu bisa berupa argumentasi setuju atau tidak setuju beserta alasannya. Juga bisa berupa saran, kritik, dan apresiasi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline