Lihat ke Halaman Asli

Ruang Berbagi

TERVERIFIKASI

🌱

"Kertas Sakti" Jitu Prediksi Liga 2, Kebetulan atau Temuan Mencurigakan?

Diperbarui: 31 Desember 2021   21:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liga 2 2021.(Tangkapan layar Twitter @IndonesiaLiga2)

Baru-baru ini jagad media sosial, khususnya Twitter ramai membincangkan keberadaan "kertas sakti" yang ternyata jitu memprediksi juara liga 2 dan tiga tim yang promosi dari Liga 2 ke Liga 1 Indonesia.

Kebetulan saya mengamati sendiri bahwa "kertas sakti" itu sudah beredar di media sosial beberapa hari sebelum laga-laga penentuan promosi Liga 2 ke Liga 1 digelar. 

Saya pastikan, "kertas sakti" itu dibuat bukan setelah diketahuinya hasil-hasil akhir semifinal play off promosi Liga 2 ke Liga 1 yang mempertemukan empat tim: RANS Cilegon vs PSIM dan Persis Solo vs Dewa United.

Isi prediksi "Kertas Sakti" terbukti jitu

Entah bagaimana, isi prediksi "kertas sakti" bertanggal 16 Desember itu ternyata sangat jitu.

Laga RANS Cilegon FC vs PSIM Yogyakarta telah digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (27/12/2021). 

Gol-gol dari Bima Ragil (41' -pen), Alfin Tuasalamony (65'), dan Cristian Gonzales (80') membawa RANS Cilegon FC mengalahkan PSIM 3-0. RANS melaju ke final Liga 2 2021-2022 dan dipastikan promosi ke Liga 1 musim depan.

Persis Solo juga melaju ke final dan meraih satu jatah promosi setelah mengalahkan Martapura Dewa United dengan skor 2-1 pada semifinal Liga 2 2021 pada Senin (27/12/2021) malam WIB.
Di final, Persis mengalahkan RANS dengan skor 2-1 sementara di playoff untuk memperebutkan jatah tim ketiga yang promosi, Dewa United unggul 1-0 atas PSIM.

Dengan demikian, hasil Liga 2 persis seperti prediksi "kertas sakti": yang promosi ke Liga 1 adalah Persis Solo, RANS, dan Dewa United. PSIM tidak promosi ke Liga 1 tahun depan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline