Lihat ke Halaman Asli

Akankah Lenovo, Toshiba, Delta Airlines Menerima Bitcoin Dalam Waktu Dekat?

Diperbarui: 17 Juni 2015   08:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Masih hangat berita seputar Rakuten yang kini sudah menerima Bitcoin sebagai pembayaran. Kali ini, Bitnet yang menjadi penengah bagi para e-commerce untuk mengintegrasikan pembayaran Bitcoin. Sekali lagi mencoba peruntungan dengan merangkul Cardinal Commerce untuk memperluas bisnis mata uang digital, Bitcoin. Meski tidak ada jaminan apakah client Cardinal Commerce nantinya menerima Bitcoin sebagai pembayaran disitus atau tokonya langsung. Namun, hal ini setidaknya terhitung sebagai peluang. Sebagai contoh, perusahaan internasional sekelas Toshiba, dan Lenovo, Mungkin saja nantinya berubah pikiran untuk menerima Bitcoin. Belum puas, perusahaan yang terkait penerbangan pesawat seperti: Delta Airlines, Orbitz, Travelocity, dan Hotwire pun, bisa saja melakukan hal yang sama. Alasdair Rambaud, yang mana menjabat sebagai Senior Vice President di Cardinal Commerce, mengatakan:

Kami senang jika dapat menawarkan kepada client kami, apakah mereka nantinya tertarik untuk menerima Bitcoin lewat mitra baru kami, Bitnet. Karena, bagi Cardinal sendiri, banyak manfaat yang dapat dilakukan oleh Bitcoin yang mana bisa saling menguntungkan, baik dari sisi merchant, ataupun konsumen yang menggunakannya.

Salah satu manfaat yang terbentuk berkat kerjasama ini juga, pada akhirnya Cardinal akan menangani semua perawatan sistem. Atau dengan kata lain, tidak ada program baru yang harus di pasang. Dan bagi Bitnet, bisa bekerjasama dengan Cardinal Commerce artinya membuka jalan untuk adopsi (Bitcoin) yang lebih cepat. “Cardinal merupakan solusi pembayaran yang sudah tidak diragukan lagi. Tidak heran, jika para tim dari Cardinal pun mempunyai semangat untuk merubah pandangan sistem pembayaran. Seperti halnya kita, yang membantu para merchant untuk menghilangkan biaya yang tidak jelas, yang dapat diatasi oleh minimnya biaya transaksi Bitcoin.” Tutup CEO Bitnet, John McDonnell. More at: Cryptocoin Indonesia




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline