Indonesia merupakan salah satu Negara dengan jumlah pengguna internet terbesar di dunia. Hal ini berdampak kepada banyaknya jumlah pengguna media sosial di Indonesia. Banyak hal-hal dan perubahan menarik yang dihasilkan anak-anak muda Indonesia lewat media sosial yang mereka punya, baik lewat blog, twitter, instagram dan juga YouTube.
Hal ini yang mendorong Blogmint untuk melebarkan sayapnya ke Indonesia. Blogmint adalah platform digital terbesar di Asia Tenggara yang menjadi penghubung antara social influencer dengan brand. Setelah sukses berkembang di Negara asalnya India, Blogmint melebarkan saya pertama kali di Singapura, setelah berkembang, Blogmint akhirnya hadir di Indonesia.
Siapa itu social influencer? Social influencer adalah orang-orang yang gemar mengelola Blog mereka, dan juga social media mereka baik itu Twitter, Instagram, dan juga YouTube. Intinya di sini para social influencer dapat mendaftarkan diri dan ikut mendukung kampanye yang sedang dilakukan oleh brand tertentu. Ketika kampanye yang dibuat oleh para social influencer disetujui oleh brand, maka social influencer akan mendapatkan bayaran dari brand tersebut. Berapa bayaran nya? Hal ini dapat di tentukan oleh masing-masing social influencer ketika sudah sign up di Blogmint. Alurnya adalah seperti ini:
Saat ini Blogmint sudah bekerja sama dengan brand-brand besar di Indonesia untuk mendaftarkan campaign mereka di Blogmint. Blogmint mengundang seluruh masyarakat Indonesia untuk bersama-sama memanfaatkan platform ini untuk menggali kemampuan menulis, bersosialisasi dengan sesama social influencer, terekspos dengan brand-brand besar yang ada di Indonesia dan juga mendapatkan pemasukan tambahan dari Blogmint. Berapa social influencer yang telah bergabung bersama dengan Blogmint adalah Raditya Dika dan juga Bena Kribo beserta tim nya.
Bagaimana cara bergabung dengan Blogmint sebagai social influencer? Caranya mudah kalian tinggal buka website Blogmint di www.Blogmint.com kemudian klik Sign Up as Bloggers. Untuk tutorial yang lebih detail mengenai cara mendaftar di Blogmint bisa kalian akses di link ini bit.ly/CaraDaftarDiBlogmint. Untuk penjelasan mengenai Blogmint lebih detail kalian bisa langsung masuk kedalam website di www.Blogmint.com atau bisa download penjelasannya di sini bit.ly/ApaItuBlogmint.
Blogmint mengundang seluruh bloggers dan juga social influencers untuk bisa bergabung dan memanfaat platform digital ini untuk mendapatkan pengalaman dan juga pendapatan. Kami tunggu kalaian bergabung di Blogmint.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI