Lihat ke Halaman Asli

We Are ONe!

Diperbarui: 10 Mei 2019   23:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Team Sukses OCBC NISP Medan (kiri-kanan : Bang Teddy. Bang John, Ka Intan, Bang Syaiful, Olivia)

Awalnya saya merasa terketuk dengan istilah TAYTB (Tidak Ada yang TidakBIsa). Istilah ini membuat saya semakin bersemangat karena memang tidak ada yang tidak bisa khususnya pada zaman sekarang (zaman now). Dimana semuanya terasa lebih flexible dan efisien di zaman now, dalam melakukan apapun terasa lebih mudah dan lebih cepat.

Contohnya adalah dengan adanya digital banking dimana transfer dana hanya cukup dengan sekali klik dan tidak perlu datang ke bank dan pembukaan rekening sekarang bisa melalui aplikasi di handphone.Dengan adanya perkembangan zaman yang semakin canggih ini, tentunya kita tidak mau ketinggalan dengan perkembangan teknologi yang ada disertai semangat TAYTB.

Inilah secuplik awal kisa saya berkarir di OCBC NISP. Pada awalnya saat bergabung dengan team marketing Emerging Business di salah satu cabang Bank OCBC NISP Medan, ada rasa bersyukur, tertantang bercampur semangat baru. Memulai dan beradaptasi di lingkungan baru, selalu belajar dan berubah untuk menjadi lebih baik. 

Dalam proses pembelajaran, jujur saya kadang bisa merasa down dengan banyaknya kerjaan dalam peralihan pekerjaan dari senior sebelumnya. Namun, saya tidak mau menyerah dan ingin terus berjuang. Saya sungguh sangat bersyukur dipertemukan dengan teman-teman dan lingkungan yang selalu mendukung dan meberi masukan, nasehat dan bantuan di tengahtantangan-tantangan yang muncul. 

Teman-teman yang sudah dianggap keluarga ini datang dari grup yang bervariasi loh teman-teman, mulai dari team business, syariah, asuransi (Great Eastern) bahkan mas office boy/ mas office girl dan bapak satpam (let's see the picture above). They are so helpful to me as a newbie in OCBC since day one.

Dengan doa, belajar, berusaha dan dukungan dari teman-teman saya mendapat kesempatan menjadi salah seorang achiever di Elite Club Quarter 4 pada tahun 2018. Saat suka maupun duka sekalipun bisa terlewati jika dijalankan dengan sukacita dan bersama-sama. Dimana ada unity, semangat dan sukacita, disitu akan ada kekuatan. Sungguh sebuah pengalaman yang tak terlupakan dalam memulai perjalanan saya di OCBC NISP tentunya.

Dengan adanya tambahan spirit TAYTB, ada salah satu quote yang kini menjadi pegangan saya "Nothing is impossible for the person who believes" . Hanya ada istilah 'Tidak Mau', bukannya tidak bisa guys. Ayo kita berdoa dan selalu memberikan yang terbaik! Dengan semangat& spirit TAYTB, semuanya pasti mungkin dan badai pasti berlalu. Ingat ya guys, yang baik dan indah sedang menanti kita di balik setiap proses yang kita lalui.  

Jika tidak dimulai dari sekarang kapan kita akan bisa guys. Semangat terus untuk semua teman-teman yang membaca artikel ini. Saya mendoakan semuanya selalu sehat, bahagia dan sukses tentunya. We Are ONe and Yes We Can !! Salam hangat dari ON-gerss:)

one-blessed-2-5cd59f3c95760e2ee65005c3.jpg

Teamwork Makes The Dream Work

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline