Lihat ke Halaman Asli

el lazuardi daim

TERVERIFIKASI

Menulis buku SULUH DAMAR

Diselamatkan Pinalti Vinicius Jr, Real Madrid Bermain Imbang dengan Las Palmas

Diperbarui: 30 Agustus 2024   06:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pertandingan Las Palmas vs Real Madrid. (Cesar Manso/AFP/kompas.com)

Real Madrid kembali gagal meraih hasil maksimal dalam lanjutan La Liga 2024/2025 pekan ketiga. Dalam lawatannya ke markas Las Palmas, pada Jumat, 30 Agustus 2023, Madrid hanya bermain imbang 1-1.

Setelah sukses membungkam Valladolid pada pekan lalu, Carlo Ancelotti melakukan sedikit perubahan pada susunan pemainnya. Kylian Mbappe bermain sebagai striker tunggal dengan diduking Vinicius Jr di sayap kiri dan Brahim Diaz di sayap kanan. Sementara Luka Modric didorong maju untuk mendukung pergerakan para penyerang.

Berikutnya, Arda Guler dan Rodrygo bermain dari bangku cadangan.

Madrid tampil lebih dominan pada laga ini dengan mencatat  57 persen penguasaan bola dan membuat 8 peluang tepat sasaran dari 25 kali percobaan. Sementara Las Palmas membuat 7 peluang dengan 2 diantaranya tepat sasaran.

Real Madrid langsung dikejutkan tim tuan rumah ketika laga baru berlangsung lima menit lewat gol Alberto Moleiro. Memanfaatkan operan pendek Oli Mc Burnie, Moleiro sukses melewati kepungan pemain lawan dan melepaskan tembakan menyilang kaki kiri yang bersarang di pojok kanan gawang Madrid.

Ketinggalan satu gol Madrid berusaha membalas. Federico Valverde membula peluanh pada menit 25 lewat se uah tendangan bebas. Namun berhasil diamankan kiper Las Palmas, Jasper Cillesen.

Berikutnya pada menit 29, sebuah peluang Madrid lewat percobaan Mbappe kembali gagal diselesaikan. Sebuah tembakan striker anyar Madrid tersebut membentur pemain lawan dan bola berhasil diamankan kioer Cillesen.

Tak ada tambahan gol tercipta hingga akhir babak pertama dan skor 1-0 untuk keunggulan Las Palmas.

Memasuki babak kedua, Madrid akhirnya berhasil mendapatkan gol penyeimbang lewat gol pinalti Vinicius Jr pada menit 69. 

Berawal dari handsball  Alex Suarez di kotak pinalti ketika menahan tembakan Vinicius Jr, wasit menunjuk titik putih. Dan Vini yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline