Lihat ke Halaman Asli

el lazuardi daim

TERVERIFIKASI

Menulis buku SULUH DAMAR

Alejandro Garnacho, Mimpi sebagai Titisan Ronaldo

Diperbarui: 5 November 2022   17:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Alejandro Garnacho menirukan selebrasi gol ala Ronaldo. Foto: Ander Gillenea/AFP/superball.bolasport.com

Alejandro Garnacho memejamkan kedua matanya. Kepalanya agak dimiringkan ke belakang. Dan kedua telapak tangannya diletakkan di depan dada.

Ya, nama Alejandro Garnacho sedang viral dalam dua hari ini. Karena apa lagi kalau bukan karena aksinya menirukan gaya selebrasi peace of mind usai mencetak gol kemenangan Manchester United atas Real Sociedad pada Kamis, 4 November 2022 kemarin. Sebuah ekspresi kebanggaan dari seorang pemain remaja yang mengikuti gaya selebrasi idolanya, Cristiano Ronaldo.

" 18 tahun 125 hari, memimpikan momen ini. Terima kasih sang idola, Cristiano Ronaldo," demikian tulis Garnacho di akun media sosialnya sebagai ungkapan kebahagiaan atas pencapaiannya ini.

Cristiano Ronaldo. Nama ini begitu fenomenal. Dunia sudah mengakuinya sebagai legenda dan salah satu pemain terbaik abad ini. Tak heran kalau banyak pemain-pemain muda yang mengidolakannya.

Alejandro Garnacho adalah salah satu diantaranya. Pemain kelahiran Madrid 18 tahun silam ini begitu mengidolakan Ronaldo. Dalam beberapa unggahan di media sosialnya memperlihatkan bagaimana kekagumannya pada Ronaldo dan bermimpi meneruskan jejak sang idola.

Bermimpi saja tentu tak cukup, perlu dibarengi usaha dan kerja keras tentunya. Dan Garnacho telah memulainya selangkah demi selangkah.

Sama seperti yang dilakukan sang idola, Garnacho mengawalinya dengan menapaki jalan yang sama, bergabung bersama Manchester United di usia belia dua tahun lalu. Sebelumnya, dirinya menghabiskan masa lima tahun bersama klub asal kota kelahirannya, Atletico Madrid.

Satu tahun berikutnya, tepat saat usianya menginjak 17 tahun, Garnacho menandatangani kontrak pertamanya sebagai pemain profesional klub legendaris Inggris tersebut. Garnacho dikontrak hingga empat tahun kedepan.

Petualangannya pun dimulai. Garancho pun bermain untuk tim muda United terlebih dahulu. Beruntung, United membentangkan jalan yang lebar untuknya. Dan Garnacho memanfaatkan dengan baik semua kemudahan ini.

Perlahan-lahan Garnacho mulai mencuri perhatian. Dan sejarahnya bersama United pun mulai ditulis. Garnacho yang tergabung dalam tim remaja United sukses mempersembahkan trofi FA Youth League 2022 pada Mei lalu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline