Lihat ke Halaman Asli

el lazuardi daim

TERVERIFIKASI

Menulis buku SULUH DAMAR

Belajar Agama dengan Pendakwah Panutan seperti Gus Baha

Diperbarui: 9 April 2022   05:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gus Baha.Foto:youtube/najwashihab/kompas.tv

Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh keberkahan.Karena itu perlu kita manfaatkan.Banyak jalan bagi kita untuk mendapatkan keberkahan itu.Salah satunya dengan belajar ilmu agama.

Ketika belajar agama berarti kita perlu seorang ulama. Orang yang lebih paham tentang masalah-masalah agama dan menjadi rujukan bagi umat dalam bersikap.Mereka adalah sosok pendakwah  yang selalu siap mendampingi umat dan memberi seruan untuk selalu berpegang teguh pada ajaran agama.

Di era serba digital seperti saat ini belajar agama lewat internet muncul sebagai salah satu pilihan.Banyak pendakwah yang bisa kita ikuti kajiannya.Mereka punya beragam ilmu dan metode penyampaian.Meski demikian kita tetap perlu selektif agar tidak salah jalan.

KH Ahmad Bahaudin Nursalim merupakan salah satu pendakwah yang banyak diikuti kajiannya saat ini.Sosok yang lebih dikenal dengan panggilan Gus Baha ini cukup populer dan digemari para kalangan milenial.

Tentang keilmuannya,kyai asal Rembang ini sudah tidak diragukan lagi.Beliau banyak menerima pengajaran dari banyak kyai besar seperti orang tua beliau sendiri,KH Nursalim al Hafiz dan juga KH Maimoen Zubair,ulama kharismatik asal Rembang.Banyak pakar dan tokoh sudah mengakui sendiri keluasan ilmu Gus Baha.

Kenapa Gus Baha amat digemari ? Salah satu alasannya adalah karena konsep beragama yang ditawarkan bersifat moderat, cukup mudah diterima di kalangan luas dan disampaikan dengan bahasa sederhana yang mudah dimengerti.

Dalam setiap ceramahnya,kyai yang juga seorang ahli tafsir ini mengajak kita membentuk kontruksi berfikir bahwa untuk konsisten beragama itu sebenarnya mudah.Tak perlu dibuat sulit atau njlimet. Meski tidak juga menggampangkan.

Dengan keluasan ilmu yang dimilikinya,Gus Baha sanggup menjelaskan berbagai persoalan agama dalam bahasa yang logis,tanpa perlu pernyataan yang kontroversi.

Gus Baha juga selalu menekankan tentang pentingnya menghormati perbedaan.Jangan gampang mengklaim sendiri kebenaran itu dan dengan mudah menyalahkan atau bahkan mengkafirkan kelompok lain.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline