Lihat ke Halaman Asli

KKN 33 Universitas Budi Luhur: Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia Dalam Bidang Teknologi Di Pulau Harapan

Diperbarui: 4 Maret 2023   16:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pembukaan KKN Universitas Budi Luhur Di Pulau Harapan

KKN (Kuliah Kerja Nyata) Universitas Budi Luhur Semester Ganjil telah kembali dilaksanakan, mahasiswa KKN Universitas Budi Luhur kelompok 33 melakukan Kuliah Kerja Nyata di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu. KKN yang diselenggarakan oleh Mahasiswa Universitas Budi Luhur yang terbentuk dalam Kelompok 33 kelompok terdiri dari 9 orang dan dibimbing oleh dosen pembimbing yaitu bapak Sangga Arta Witama, M.I. Kom. Untuk kelompok 33 melaksanakan kegiatan yang bertemakan "MENINGKATKAN KUALITAS GENERASI CERDAS DAN INOVATIF MENGENAI TEKNOLOGI DAN MEMBANGUN KESADARAN MASYARAKAT TERKAIT KESEHATAN DAN KEBERSIHAN DI LINGKUNGAN PULAU HARAPAN."

Dalam melaksanakan KKN di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu. Program KKN tersebut dilakukan untuk Menyadarkan Masyarakat akan pentingnya edukasi mengenai perkembangan teknologi serta kesadaran masyarakat terkait kesehatan dan kebersihan di lingkungan sekitar.

Kegiatan KKN kelompok 33 dilaksanakan selama kurang lebih satu bulan lamanya yang dimulai pada tanggal 23 Januari 2023 - 21 Februari 2023. Dengan melaksanakan beberapa kegiatan seperti: Mengajar di beberapa sekolah, Pendataan Pola Hidup Bersih Dan Sehat bersama Puskesmas setempat, Pengadaan tempat sampah di beberapa titik lokasi.

Pengadaan Tempat Sampah Oleh KKN Kelompok 33 Universitas Budi Luhur

Adapun kegiatan diluar itu seperti jumat bersih, jumantik, mengajar menari tradisonal, senam sehat, dan membantu Karang Taruna sekitar dengan mengadakan lomba sepak bola berjudul Instansi Cup 2023 yang diikuti oleh beberapa instansi setempat.

Kegiatan menari bersama anak-anak

Dalam pelaksanaan kegiatan KKN kelompok 33 kami Mahasiswa Universitas Budi Luhur meminta izin kepada pihak berwajib Pulau Harapan untuk melakukan beberapa kegiatan yang nantinya akan bermanfaat dan di setujui oleh Lurah setempat, serta di sambut antusias oleh warga atas adanya kegiatan KKN Universitas Budi luhur di Pulau Harapan.

Penutupan KKN Universitas Budi Luhur Di Pulau Harapan

Diharapkan program-program yang sudah dijalankan dapat bermanfaat besar untuk masyarakat di wilayah Pulau Harapan dan semoga kegiatan ini bisa terus di jalankan serta di praktekan di kemudian hari oleh penerus yang lain di masa yang akan datang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline