Lihat ke Halaman Asli

Billy Steven Kaitjily

TERVERIFIKASI

Blogger

Naik Level dari "Debutan" Jadi "Junior": Pengalaman Menulis di Kompasiana Selama Sebulan

Diperbarui: 25 Oktober 2023   09:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Naik tingkat dari level "Debutan" menjadi "Junior." (sumber gambar: dok. bidik layar/Ani Mulyani)

Per 25 Oktober 2023, genap sebulan saya menulis di Kompasiana dan resmi naik level, dari "Debutan" ke "Junior." Naik level dari "Debutan" ke "Junior" ini seumpama saya naik tingkat dari level TK ke SD.

Kenaikan tingkat tersebut, tentunya berdasarkan pencapaian poin yang saya peroleh selama menulis. Jumlah poin ini dapat dilihat pada halaman profil Kompasianers atau penulis. Di halaman profil saya, menunjukkan level "Junior" dengan poin 507.

Meski sebagian orang (mungkin) menganggap pencapaian "Debutan" ke "Junior" bukan sesuatu yang luar biasa, melainkan biasa saja. Sehingga, tidak perlu diceritakan. Namun, bagi saya pencapaian ini tetap luar biasa untuk diceritakan.

Bagaimana tidak, selama 30 hari (satu bulan) saya berusaha menulis tiap hari di Kompasiana. Satu hari satu tulisan, kadang-kadang 2 tulisan. Sehingga, per hari ini, jumlah tulisan saya di Kompasiana adalah 36 tulisan, sudah termasuk tulisan ini.

Dan, karena pengetahuan dan pengalaman saya yang masih minim di Kompasiana, saya beberapa kali mendapat surat cinta dari admin Kompasiana. Maafkan saya ya, mimin. He-he.

Seperti yang sudah saya ceritakan dalam tulisan saya sebelumnya, salah satu hal yang membuat saya bahagia menulis di Kompasiana adalah ketika saya berhasil menayangkan tulisan, lalu mendapatkan poin.

Jumlah poin saya ini jelas berpengaruh pada pangkat (tingkatan) saya di Kompasiana. Kompasiana sendiri telah membagi tingkatan menjadi 7 tingkatan yang bisa kalian lihat pada halaman profil masing-masing.

Nah, mungkin yang menjadi pertanyaan para Kompasianers pemula seperti saya adalah bagaimana cara meningkatkan level atau tingkatan di Kompasiana?

Mengutip akun resmi Kompasiana, dijelaskan di situ bahwa caranya dengan mengumpulkan poin berdasarkan aktivitas kita di Kompasiana. Poin akan meningkat apabila kita melakukan aktivitas berikut ini:

  • Mendapatkan komentar: 1 poin
  • Mendapatkan nilai: 1 poin
  • Memposting tulisan: 5 poin
  • Mendapatkan verifikasi hijau: 50 poin
  • Mendapatkan verifikasi biru: 100 poin
  • Tulisan masuk kategori Pilihan: 5 poin
  • Tulisan masuk kategori Headline: 10 poin

Artikel lengkapnya bisa dibaca di sini: https://www.kompasiana.com/kompasiana/59e7138963eae722de0f2514/poin-dan-pangkat-untuk-anda-yang-aktif-menjelajahi-kompasiana

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline