Lihat ke Halaman Asli

RadarMowae

Wiraswasta

Menjelang Puncak Peringatan Harlah PKB ke-25, DPW PKB Maluku Melaksanakan Serangkaian Aksi Sosial

Diperbarui: 20 Juli 2023   13:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

RM: Menjelang puncak peringatan HARLAH PKB Ke- 25 pada tanggal 23 Juli 2023, DPW PKB Maluku melaksanakan serangkaian aksi sosial sebagai bentuk kepedulian PKB terhadap masyarakat.

Menurut Malaka Yaluhun selaku Koordinator HARLAH PKB di DPW PKB Maluku lewat rilis yang di terima Radar Mowae menyampaikan, Peringatan HARLAH PKB yang dilaksanakan, bukan hanya sebatas ceremonial belaka, namun bagaimana mengimplementasikan nilai-nilai perjuangan para pendiri Partai, sehingga apa yang di harapkan dalam garis perjuangan dapat di realisasikan mulai dari DPP sampai ke tingkat Ranting.

Lain dari pada itu, HARLAH PKB ke-25 ini menjadi titik fokus perjuangan untuk mengkonsolidasikan kekuatan PKB sampai ke tingkat ranting guna memenangkan PKB di PEMILU 2024 nanti, yakni menang DPRD Kabupaten/Kota - DPR RI dan terpenting adalah memenangkan Cak Imin selaku Ketua Umum menjadi Presiden RI, ungkap Malaka dalam rilis tersebut.

Adapun aksi sosial yang dilaksanakan menjelang HARLAH PKB adalah bantuan santunan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di 11 Kab/Kota se Maluku yang berasal dari sumbangan Anggota DPRD PKB Provinsi dan Anggota DPRD PKB 11 Kab/Kota se Maluku, Bacaleg DPR RI PKB Dapil Maluku dan Bacaleg DPRD PKB se Maluku.
Lain dari pada itu, ada juga aksi sosial dalam bentuk pembersihan lingkungan yang dipusatkan di Kota Ambon dan 10 Kab/Kota se Maluku, dan terakhir adalah Do'a dan Zikir bersama demi keselamatan dan keberkahan Bangsa dan Negara disertai pemotongan tumpeng yang menandai puncak peringatan HARLAH PKB ke 25, yang dipusatkan di Kantor DPW PKB Maluku jalan Tantui atas pada tanggal 23 Juli 2023. *RM*

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline